SuaraBogor.id - Seorang pengunjung wisata Curug Suakan Kampung Palias RT 02/07 Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa barat meninggal dunia.
Peristiwa itu terjadi pada Senin (9/5/2022). Diketahui, korban merupakan warga Depok berinisial AY, dia tenggelam usai terpeleset di wisata Curug Suakan.
Kapolsek Rumpin Kompol Dali Saputra membenarkan kejadian tersebut.
“Telah di ketemukan seorang yang merupakan salah satu pengunjung wisata curug ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, tenggelam di aliran Curug Suakan Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor,” katanya saat dikonfirmasi Suarabogor.id.
Baca Juga: Lily Wahid Berpulang, Pesantren Tebuireng Kehilangan Sosok Humoris
Dali menjelaskan menurut keterangan para saksi yang sedang bermain di pinggir Curug, melihat detik-detik sebelum korban AY (28) terpeleset dan terjatuh.
“Sekitar pukul 11.00 WIB, saksi yang sedang bermain di pinggir curug suakan, melihat ada sosok orang dewasa dalam kondisi duduk lalu berdiri dan terpeleset sehingga jatuh ke curug suakan dengan ketinggian 3 meter dan korban tenggelam,” jelasnya.
Diduga korban tidak bisa berenang yang mengakibatkan dirinya tenggelam, sebelum Korban meninggal dunia sempat mendapatkan pertolongan pertama oleh pengunjung lainnya.
“Pengunjung lainnya sempat melakukan pertolongan pertama kepada AY dengan memompa dada AY dan sempat tersadarkan dengan mengeluarkan air dari mulutnya,” tuturnya.
“Namun setelah itu dibawa ke puskesmas Rumpin untuk dilakukan perawatan lebih lanjut dan sesampainya di puskesmas Rumpin setelah dilakukan pemeriksaan oleh Dr Arief kondisi korban sudah tidak bernyawa,” tambahnya.
Baca Juga: Habis Libur Lebaran 2022, 19 Pegawai Pemkot Depok Positif Covid-19
Menurut perkiraan dokter AY sudah meninggal dunia (tidak bernyawa) dalam perjalanan menuju puskesmas. Selanjutnya AY dibawa oleh keluarga untuk kembali ke rumah keluarganya di Depok.
Kontributor : Devina Maranti
Berita Terkait
-
Bams eks Samsons dan Desiree Tarigan Bungkam Usai Tengok Jenazah Hotma Sitompul
-
Berjasa Besar Tangani Kasus Narkoba Raffi Ahmad, Hotma Sitompul Tak Minta Bayaran
-
Deretan Kasus Besar yang Ditangani Hotma Sitompul
-
Meninggal di RSCM, Ini Deretan Kasus Besar yang Pernah Ditangani Hotma Sitompul
-
Postingan Terakhir Hotma Sitompul sebelum Meninggal, Kembali ke Pelukan Mantan Istri Pertama?
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Aktivitas Gempa Meningkat, Gunung Gede dalam Pantauan Ketat
-
Dirut TSI Bantah Eksploitasi: Kami Justru Rawat dan Selamatkan Mereka dari Prostitusi
-
Hadiri Launching BISKITA Trans Pakuan, Ketua DPRD Kota Bogor Dukung Pengoperasian Kembali
-
Terima Aksi Demonstrasi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Perjuangkan Aspirasi
-
Hasil Rapat Paripurna: DPRD Kota Bogor Tetapkan Tatib Baru dan Bentuk Empat Pansus