SuaraBogor.id - Sosok atlet pencak silat asal Singapura, Nurul Suhaila Saiful menjadi sorotan di SEA Games 2021. Sebagai seorang pendekar pencak silat, Nurul sudah banyak memenangkan banyak turnamen domestik dan internasional.
Di SEA Games 2021, Nurul sukses mempersembahkan medali emas untuk Singapura. Bertanding di kelas 65-70 kg dan melawan atlet pencak silat Malaysia, Siti Shazwana Ajak, Nurul sukses gondol meraih emas.
Kehadiran Nurul di SEA Games ke-31 di Vietnam menarik perhatian media di sana. Salah satu media lokal Vietnam, Zing News mengulas kemampuan dan bakat dari Nurul di arena pencak silat SEA Games ke-31.
Penampilan Nurul di SEA Games ke-31 adalah penampilan keempat kalinya. Pada 2015, ia sukses mempersembahkan medai perunggu untuk Singapura.
Atlet yang mendapat julukan Dewi Seni Bela Diri tersebut memang secara turun temurun menekuni olahraga bela diri silat. Nurul sejak 6 tahun dilatih silat oleh keluarga besarnya.
Pada usia 11 tahun, ia mulai difokuskan keluarganya untuk menjadi atlet profesional. Kakak dan adik Nurul pun atlet pencak silat untuk Singapura, mereka adalah Nurul Shafiqah dan Muhammad Nur Shafiq.
Sebelum berangkat ke Vietnam, Nurul sempat mengatakan bahwa ia memiliki cukup banyak tekanan untuk bisa meraih medali.
"Ketika saya masih muda, saya sering membandingkan diri saya dengan orang lain. Ketika saya tidak memenangkan kejuaraan, saya menyalahkan diri sendiri untuk itu," ungkapnya kepada Her World.
Seiring berjalannya waktu, Nurul mengakui bahwa saat ini ia lebih dewasa dan bijak menyikapi perjalanan kariernya.
"Saya telah menetapkan tujuan khusus untuk diri saya sendiri. Tetapi dengan hal-hal yang tidak tercapai, saya belajar untuk menjadi lebih bijaksan dan kuat,"
Di laman Instagram pribadinya, @nurulsuhaila, Nurul juga dikenal publik Singapura sebagai salah satu selebgram. Akunnya telah centang biru dan 32 ribu pengikut.
Raihan medali emas yang ia persembahkan untuk Singapura pun membuat warganet membanjiri kolom komentar Instagram miliknya dengan ucapan selamat.
"Congrats for gold medal sea games," tulis akun @ki***
Berita Terkait
-
SEA Games 2021: Pesilat Putri Ririn/Riska Sumbang Emas Pertama Pencak Silat
-
Cerita Dua Prajurit TNI Lawan 9 Begal Di Kebayoran Baru, Setiap Hari Rutin Latihan Pencak Silat
-
SEA Games 2021: Pencak Silat Alami Perubahan Jadwal, Potensi Medali Emas Indonesia Mundur
-
Pencak Silat Diharapkan Sumbang Emas Pertama Indonesia di SEA Games 2021
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
4 Rekomendasi Sepeda Anak Usia 4 Tahun yang Aman dan Kece, Mulai 500 Ribuan
-
Kampung Santri Memanas! Warga Katulampa Somasi Wali Kota Bogor, Tuntut Tutup Permanen Kafe Michan
-
Perwali Bogor Dipertanyakan! Warga Katulampa Resah Batin Akibat Peredaran Miras di Kafe Michan
-
3 Spot 'Hype' di Bogor Utara yang Wajib Masuk Daftar Kunjungan Gen Z Akhir Pekan Ini
-
Desa BRILiaN Jadi Wujud Nyata Komitmen BRI dalam Membangun Ekonomi Desa yang Berkeadilan