SuaraBogor.id - Jumlah keberangkatan calon jamaah haji asal Kabupaten Cianjur mengalami penurunan dari sebanyak 1.351 orang pada 2020 lalu, menjadi 629 orang di tahun 2022.
Kepala Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Cianjur Asep Hidayat menjelaskan, pemberangkatan calon jamaah haji tahun ini mengalami penurunan sekitar 46 persen dari total sebanyak 1.351 orang.
"Jadi tahun ini yang calon jamaah haji yang dapat diberangkatkan yaitu sebanyak 629 orang," katanya pada wartawan, di Jalan KH. Abdullah Bin Nuh Selasa (31/5/2022).
Dari 1.351 orang calon jamaah haji, kata dia, yang akan diberangkatkan tersebut dibagi dalam dua kloter pemberangkatan. Kloter pertama sebanyak 410 orang, sedangkan kloter kedua mencapai 219 jamaah.
Baca Juga: Ada ASN yang Suka dengan Sesama Jenis, Bupati Cianjur: Kita Bina Agar Tidak Menular
"Kedua kloter jamaah haji yang akan diberangkatkan tersebut, akan di pusatkan di Gedung Dakwan Kemenag Cianjur," katanya.
Ia menjelaskan, jadwal keberangkatan akan dilaksanakan pada Juni. Berdasarkan jadwal pemberangkatan kloter pertama akan diberangkatkan pada Senin (13/6/2022), sedangkan kloter kedua pada Minggu (26/6/2022).
"Untuk kloter pertama akan didampingi 6 orang pendamping terdiri dari unsur petugas kesehatan, dan petugas dari Kemenag. Lalu kloter kedua bakal didampingi 2 orang pendamping," ucapnya.
Selain itu, Asep menambahkan, bagi para calon jamaah haji yang belum bisa diberangkatkan tahun ini, akan diprioritaskan dapat melaksanakan ibadah haji di tahun 2023.
"Insyaallah tahun depan ada pemberangkatan kuota dan yang tidak dapat berangkat tahun ini bisa terealisasi di tahun depan," katanya.
Baca Juga: Kemenag Ajukan Tambahan Biaya Haji Rp 1,5 Triliun, Ini Penyebabnya
Kontributor : Fauzi Noviandi
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Sebut Jumlah Penduduk Muslim di Jawa Tengah Capai 97 Juta Jiwa, Benarkah?
-
Ikut Berantas Judi Online, Kemenag Libatkan KUA dan Bakal Ada Khotbah Khusus Terkait Bahaya Judol
-
Menteri Agama Nasaruddin Umar Minta Bantuan KPK Cegah Korupsi Penyelenggaraan Haji
-
Mau Bentuk Dirjen Pesantren, Menag: Pesantren Harus Jadi Tuan Rumah di Negeri Sendiri
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada