SuaraBogor.id - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto turut hadir dalam pemakaman putra sulung Ridwan Kamil, yakni Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.
Hal tersebut terlihat pada unggahan akun instagram pribadinya, ketika hadir di pemakaman Eril di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022).
Bima Arya mengatakan, almarhum Eril telah menginspirasi kawula mua untuk menuai kebaikan dalam kesunyian.
Hal itu disampaikannya dalam narasi video postingan Instagram terbarunya. Dalam video itu terlihat Bima Arya memeluk Ridwan Kamil dan menabur bunga di pusara Eril.
"Emmeril Kahn Mumtadz. Dua minggu yang Allah takdirkan untuk menghadirkan hikmah kepada banyak manusia, melalui ujian untuk pemimpin Jawa Barat Kang Emil dan keluarga," tulisnya.
"Eril menginspirasi jutaan anak muda untuk selalu menebar kebaikan dalam kesunyian," sambungnya.
Bima Arya juga memuji keteladanan Ridwan Kamil dan istri Atalia Praratya selaku orangtua almarhum Eril.
Menurutnya, banyak pelajaran yang bisa dipetik dari keteladanan keluarga Ridwan Kamil.
"Kang Emil memberikan teladan kepada para ayah tentang arti keimanan sebagai penolong dari cobaan. Ibu Atalia memberi contoh kepada para ibu makna keikhlasan dalam kedukaan."
Baca Juga: Zara Anak Ridwan Kamil Pegang Lukisan Wajah Eril Selama Pemakaman, Ternyata Hasil Karya Sendiri
"Banyak ibarah yang kita dapat dari keluarga kang Emil. Orangtua hebat belum tentu melahirkan anak-anak yang hebat. Tapi anak hebat pasti terbentuk dari orangtua yang hebat."
"Sungguh Kang Emil dan keluarga adalah orang-orang terpilih Allah untuk memberi kita banyak inspirasi," tulis Bima Arya.
Di akhir postingannya, Bima Arya mendoakan almarhum Eril tergolong menjadi ahli surga serta menjadi pembuka jalan ke surga bagi Ridwan Kamil dan Atalia Praratya.
"Semoga almarhum Eril menjadi ahli surga dan pembuka jalan ke surga untuk kedua orangtua," pungkas Bima Arya.
Diketahui, dalam proses pemakaman Eril, jenazah dibawa dari Gedung Pakuan, Bandung, sekira pukul 09.00 WIB.
Iringan salawat dan tahlil menyambut kedatangan jenazah Eril di tempat persemayaman terakhirnya di Cimaung. Pemakaman jenazah Eril selesai sekitar pukul 12.30 WIB.
Berita Terkait
-
Zara Anak Ridwan Kamil Pegang Lukisan Wajah Eril Selama Pemakaman, Ternyata Hasil Karya Sendiri
-
Ini Dia Sosok yang Persiapkan Kain Kafan Jenazah Eril
-
Bikin Geleng-geleng Kepala, Pria Ini Nekat Panjat Pohon demi Saksikan Prosesi Pemakaman Eril
-
Zara Persembahkan Lukisan Terakhir untuk Eril: Terima Kasih Sudah Jadi Kakak Terbaik di Dunia
-
Tangis Keluarga di Makam Eril Malah Dijadikan Konten, Warganet Geram
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
Terkini
-
Harga HP Samsung Spesifikasi Terbaik
-
Modal HP Doang! 3 Aplikasi Edit Video Terbaik Bikin Konten Kamu Naik Kelas
-
Jalan yang Ditinggalkan 79 Tahun Akhirnya Tersentuh! Bupati Bogor Rela Pangkas Anggaran
-
Penampakan 130 Lapak PKL Cisarua Bogor Dibongkar
-
Penyebar Hoaks Video Mesum di Stadion Pakansari Dipertemukan dengan Pemeran Asli