Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Kamis, 16 Juni 2022 | 15:36 WIB
Pertandingan di Piala Bupati U-19 2022 diwarnai kericuhan (bogordaily.net)

SuaraBogor.id - Pertandingan lanjutan di Piala Bupati U-19 2022 diwarnai dengan kericuhan. Pada laga antara tim Kecamatan Ciomas melawan Kecamatan Cisarua di Stadion Mini, Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis (19/6/2022) kericuhan pecah.

Usai pertandingan, pemain kedua tim nyaris baku hantam. Mengutip dari Bogordaily.net--jaringan Suara.com, begitu peluit panjang ditiupkan, pemain dari Kecamatan Ciomas mengejar wasit.

Bak arena gladiator, para pemain dengan beringas mencoba unutk menghantam wasit. Sontak saja wasit pun tunggang langgang melihat para pemain ingin memukulinya.

Melihat kondisi ini, pihak keamanan pun berusaha mencegah agar keributan tidak meluas dan menghentikan aksi para pemain.

Baca Juga: Jurnalis TVRI Jadi Korban Kekerasan saat Ricuh Pertandingan Liga 3 di Kediri

“Tensi tinggi dalam sepakbola memang sudah biasa, yang pentingkan ada temen-temen Satpol PP ya, meredam keributan bagus, kalau untuk keributan olahraga apapun pasti ada,” Kepala Unit Pelaksana Teknis Sarana dan Prasarana Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bogor, Herdi Sukriadi.

Menurut Herdi, selama perhelatan Piala Bupati Bogor 2022 ini sudah tiga kali terjadi insiden keributan yang melibatkan pemain.

Herdi menambahkan bahwa tensi tinggi membuat para pemain pada akhirnya tidak bisa dikontrol, apalagi menurut Herdi yang bertanding ini ialah para pemain muda.

“Ini kan pride ya, kebanggan Kecamatan, kalau ada gesekan ya pasti, namanya juga anak muda kan,"

" Tadi yang kita perhatiin pemain kan ya, kalau saya disini kan pengen liat aja ya mantau aja, kalau masalah evaluasi tentunya ada di panpel pertandingan," ungkapnya.

Baca Juga: Ricuh Pertandingan Liga 3 Persedikab Vs Maluku FC, Polisi: Pemain dan Ofisial Tidak Puas Kinerja Wasit

Herdi mengatakan bahwa dalam pertandingan sepak bola, tentu sulit dihindarkan gesekan apalagi jika laga berlangsung dengan tensi tinggi.

"Namanya sepakbola dimanapun kaya Liga 3 pasti tensinya tinggi,” tambahnya.

Pertandingan antara Kecamatan Ciomas dengan Kecamatan Cisarua tersebut berhasil dimenangkan oleh Cisarua dengan skor 2-1.

Load More