SuaraBogor.id - Belum lama ini, Tata Janeeta mengunggah potret tangannya dan Raden Brotoseno diiringi dukungan manis untuk suaminya itu. Lantaran suaminya baru saja resmi dipecat oleh Polri dengan cara tidak hormat.
Diketahui, AKBP Brotoseno masih terus dipertahankan dalam tubuh Polri karena prestasinya meski ia eks narapidana kasus korupsi. Namun, keputusan untuk tetap mempekerjakan Brotoseno menuai kontroversi. Akhirnya sidang yang digelar pada (8/7/2022) memutuskan hasil pemecatan secara tidak hormat Brotoseno oleh Polri.
Berita ini langsung jadi perbincangan hangat netizen, apalagi sosok Brotoseno kini dikenal sebagai suami dari Tata Janeeta. Sejak menikah dua tahun lalu, Tata Janeeta dan Brotoseno selalu membagikan momen mesra di media sosial. Lantas seperti apa potret Tata Janeeta dan Brotoseno yang selalu mesra? Simak langsung ulasannya berikut ini.
1. Menikah
Baca Juga: Curhat Pilu Tata Janeeta soal Brotoseno Dipecat Polri: I love You Till Jannah
Tata Janeeta dan Raden Brotoseno menikah pada 10 Oktober 2020 lalu. Pernikahan mereka digelar secara sederhana dengan adat Jawa dan hanya dihadiri kerabat dekat. Pernikahan tersebut sempat membuat terkejut, lantaran mereka tidak pernah diberitakan menjalin hubungan.
2. Bukan yang Pertama
Pernikahan ini bukan menjadi pernikahan pertama baik bagi Tata Janeeta maupun Brotoseno. Tata sudah menikah sebanyak tiga kali, sedangkan Brotoseno pernah menikah sekali.
3. Mesra
Kemesraan yang ditunjukkan Tata dan Brotoseno setelah menikah tak kalah dengan pasangan muda. Buktinya mereka menjalani sesi prewedding untuk pernikahannya. Sama seperti ketika menikah, foto jelang pernikahan pun diambil dengan konsep adat Jawa.
Baca Juga: Tim Khusus Polri Analisis Hasil Penyelidikan Olah TKP Kematian Brigadir J di Rumah Dinas Ferdy Sambo
4. Anak
Tak lagi muda dan sama-sama sudah punya anak dari pernikahan sebelumnya, tidak mengurangi kemesraan mereka. Tata bahkan rajin posting momen mesra dengan sang suami.
5. Berbeda
Sesuai namanya, Raden Brotoseno berasal dari Jawa, sementara Tata merupakan perempuan Sunda. Berasal dari dua suku bangsa yang berbeda tak membuat langkah Tata dan Brotoseno untuk menikah. Pernikahan keduanya bahagia, meski ada mitos tentang pernikahan dari suku Jawa dengan perempuan Sunda.
Kini saat suaminya tengah mendapat masalah, Tata Janeeta dengan tegas menyatakan akan membersamai dan mencintai suaminya dalam suka dan duka. Ia pun mengakui jika suaminya tidak sempurna dan setiap orang pernah berbuat salah. Namun, baginya semua adalah pembelajaran yang akan mengantarkan ke arah yang lebih baik.
Berita Terkait
-
Putusan MK: Pejabat Negara, Anggota TNI/Polri hingga Kades Tak Netral di Pilkada Bisa Dipidana!
-
Soal Desakan Usut Dugaan Keterlibatan Budi Arie dalam Kasus Judi Online, Budi Gunawan: Tunggu Saja
-
Resmi! Komjen Ahmad Dofiri Jadi Wakapolri Gantikan Agus Adrianto
-
Belum Ada Pengganti, Irjen Dedi Prasetyo Rangkap Jabatan Irwasum dan Asisten SDM Polri
-
Link Twibbon Hari Brimob 2024, Cocok untuk Status WA
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
Terkini
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor
-
Dukung MCP KPK, DPRD Komitmen Hadirkan Pengelolaan Pokir yang Akuntabel
-
AI Jadi Kunci Sukses Media Daring? Suara.com Bagi Tips dan Triknya