SuaraBogor.id - Ada sebanyak 77 desa di Kabupaten Cianjur yang telah selesai menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada Minggu (18/7/2022) kemarin.
Setiap warga dimasing-masing wilayah tersebut mulai dari pagi hingga siang berduyun-duyun mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) terdekat untuk memilik Kelapa Desa.
Dibalik pesta demokrasi ditinggkat desa tersebut itu pun menyisakan cerita menarik, sehingga membuat viral disejumlah platfrom media sosial. Senin (18/7/2022).
Salah satu cerita menarik ini terjadi di dua Desa di Kecamatan Haurwangi Kabupaten Cianjur, tampak penganti perempuan dengan memakai gaun dan lengkap dengan pernak-pernik lainya.
Baca Juga: Viral Pria Paksa Angkat Pacar ke Motor saat Ribut: Tinggalin Aja, Biar Pulang Naik Gojek
Diketahui kedua pengantin tersebut datang ke dua TPS ditempat berbeda, diantaranya, Astria Novita Sundawa warga Kampung Parabon RT 01/04 Desa Kertasari ke TPS 05 serta Ratih Warga Kampung Cipetir Desa Sukatani TPS 10 Kecamatan Haurwangi.
Kedua perempuan itu, datang ke TPS dengan menggunakan gaun pengantin bukan mencari sensasi, melainkan hari pesta pernikahannya bertepatan dengan hari pelaksanaan Pilkades serentak.
Astria Novita Sundawa seorang pengantin warga Desa Kertasari mengatakan, ia datang ke TPS 5 dengan berpakaian pengantin diikuti dayangnya bukan mencari sensasi. Hanya saja hari pernikahannya bertepatan Pilkades Serentak sehingga datang untuk memilih calon kades jagoannya.
"Kebetulan saja harinya sama. Selain itu, lokasi TPS tidak jauh dari tempat resepsi pernikahan, hanya berjarak 50 meter. Takut batas waktu habis jadi masih berpakaian pengantin," katanya.
Sementara itu, Ratih pengantin asal Kampung Cipetir Desa Sukatani Kecamatan Haurwangi menuturkan, usai prosesi akad nikah ia datang dan meminta didahulukan untuk pencoblosan Pilkades di TPS 10 Desa Sukatani.
Baca Juga: Siapa Lina Mukherjee? Jadi Sorotan Joget Pakai Baju India di Citayam Fashion Week
"Kalau nanti, takutnya gak keburu dan batas waktu pencoblosan habis, jadi datang setelah akad nikah," ujarnya.
Menurut Ratih, Jarak antara tempat hajatan ke TPS 10 sekitar 300 meter, sehingga ke lokasi TPS dibonceng menggunakan motor dengan gaun pengantin tetap menempel di tubuhnya
"Datang ke TPS dibonceng menggunakan motor, kalau siang nanti tidak dapat memilih jagoannya, karena sibuk menerima tamu undangan," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pilkades Desa Sukatani, Asep Setiawan membenarkan adanya pengantin yang datang menggunakan gaun pengantin lengkap ke TPS 10.
"Kami mendapat kabar dari TPS 10 adanya pengantin perempuan datang untuk mencoblos," kata dia.
Menurutnya, warga Desa Sukatani sangat antusias menyuarakan hak pilihnya pada pemilihan Pilkades Serentak tahun ini.
"Sangat antusias. Bahkan dilihat dari daftar kehadiran pemilih hari ini mencapai 70 persen lebih dari DPT yang ada di Desa Sukatani Kecamatan Haurwangi," katanya.
Kontributor : Fauzi Noviandi
Berita Terkait
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Pj Bupati Bachril Bakri Gaspol Wujudkan Asta Cita di Bogor
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center