Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Sabtu, 23 Juli 2022 | 08:00 WIB
Rumah Bonge (YouTube/ Baim Paula)

SuaraBogor.id - Baru-baru ini publik dibuat heboh, Bonge, Jeje Slebew, Roy bakal tinggalkan Citayam Fashion Week.

Dikabarkan akan pindah ke PIK (Pantai Indah Kapuk). Apakah ini karena posisi mereka perlahan tergusur oleh para pemuda dan kalangan lain ?

Rencana pindah tersebut diungkapkan Roy melalui wawancaranya bersama akun Youtube The Maple Media yang ditayangkan pada Selasa (19/7/2022).

Tak bisa dipungkiri, ketenaran Roy, Bonge, dan Jeje cs berawal dari aktivitas nongkrong mereka sebagai ABG SCBD atau ABG Citayam.

Baca Juga: Nikita Mirzani Dibebaskan, Sule Akhirnya Bertemu Adzam

Usut punya usut, Roy cs tak selamanya akan berada di kawasan Sudirman tersebut untuk menghabiskan waktu dan membuat konten TikTok ataupun Youtube.

Tak main-main, Roy menyebut mereka bakal pindah ke kawasan lain di Jakarta yakni Pantai Indah Kapuk atau PIK. Sebuah kawasan urban di Jakarta Utara yang menyediakan beragam fasilitas dan restoran.

"Nanti ada niatan mau pindah ke PIK, sih," ungkap Roy.

Rencana itu bakal dilakukan Roy dan kawan-kawannya dalam waktu dekat.

"Rencananya bulan-bulan ini semua konten kreator bakal pindah ke PIK, jadi disini nanti sepi. Paling sebagian doang disini," sambungnya.

Baca Juga: Bonge Unboxing iPhone Terbaru, Warganet: Nasib Orang Nggak Ada yang Tahu

Lebih lanjut, kata Roy, perpindahan dari Sudirman ke PIK tersebut lantaran ingin menciptakan konsep baru. Ia juga mengatakan bahwa ide tersebut berasal dari tim manajemennya yang juga konten kreator TikTok.

Roy cs juga sudah siap menerima resiko apabila di PIK mereka diusir, yakni kembali ke kawasan Sudirman, yang mana sebelumnya sempat diberi teguran karena membuat kerumunan.

Ia menambahkan jika keberadaan Citayam Fashion Week sebetulnya bisa membantu para pedagang kaki lima. Disebutkan, penghasilan mereka meningkat setelah ada fenomena ini.

Cuplikan video tersebut diunggah oleh salah satu akun di Twitter yang disertai keterangan, Kamis (21/7/2022) dan menerima beragam respon dari warganet lain.

"Udah bener strateginya. Saat anak-anak Jaksel mau invasi Citayam Fashion Week, eh Jeje, Bonge, Roy cs malah mau pindah ke PIK," tulis akun tersebut.

"Beberapa waktu belakangan ini area PIK itu jadi tempat favorit beberapa fotografer untuk motret model semi-pro, atau yang pengen menjajaki karir sebagai influencer atau apa lah gitu. Mungkin para awak SCBD pengen nambah portfolio mereka bang. Kompetitif," komentar akun @hm****.

"Koko-koko yang suka kopi darat mobil di PIK ketar ketir, terutama anak-anak trottle dan pengepul mobil," tulis @tet*****d****.

Load More