SuaraBogor.id - Akibat aksinya membongkar kedok perdukunan, kini Marcel Radhival si Pesulap Merah mendapat banyak ancaman dan juga adu tantangan dari berbagai pihak. Bahkan sampai dilaporkan ke kantor polisi.
Perseteruan Pesulap Merah dan Gus Samsudin menjadi sorotan publik hingga viral dan menjadi perbincangan banyak orang, termasuk para dukun. Namun, seiring dengan ketenaran dan gencarnya dia untuk membongkar trik-trik perdukunan, Pesulap Merah harus menghadapi tantangan dari berbagai pihak salah satunya adalah Habib Jindan.
Dalan video yang viral di TikTok yang diunggah akun @salimjindanalhabsyi, tampak beberapa pria yang salah satunya membawa secarik kertas telah menunjukkan surat laporan untuk Pesulap Merah. Salah satu pria yang bernama M Salim Jindan Al Habsyi bahkan menantang adu tembak Pesulap Merah yang pernah mengatakan jika anti tembak itu tidak ada.
"Untuk Marcel mungkin ya beliau nantang adanya anti tembak mungkin ya. Beliau mengatakan bohong, pakai trik nah nanti boleh pistolnya dari Anda boleh tembak saya nanti, hanya sebatas perut sama sekaki nih. Jangan ke muka ntar kena mata buta," ungkapnya
Baca Juga: Pamerkan "Kesaktian" Gus Samsudin, Denny Sumargo Langsung Tantang Pesulap Merah
"Dan juga buat Marcel ya jikalau beliau tertipu dengan dukun-dukun janganlah menggunakan kata dukun pada semuanya pakai dengan kata oknum, oknum dukun," imbuh Habib Jindan
Pria lain yang memakai jas merah juga menjelaskan cara adu tembak yang akan dipakai.
"Jadi Marcel ini kita tantang untuk adu tembak. Jadi Marcel kekuatannya seberapa ambil tembakan dari manapun, pistol dari siapapun, mau airgun apapun dari manapun, Marcel berdiri disebelah ganti-gantian tembak-tembakan. Mau dia duluan gak masalah, itu tantangan daripada para dukun," kata pria tersebut.
"Dan saya pun membuktikan ayat Allah tu ada dan ayat Allah tu nyata. Jikalau beliau bicara tentang anti tembak itu hanyalah trik, yuk kita buktikan sama-sama didepan publik live atau langsung. Inget pakainya senpi kalau makek peluru karet peluru tajem 1 milyar, kiri kanan bebas betis," timpal Habib Jindan.
"Tapi kalau mati jangan nyalahin gitu ya, tanda tangan materai langsung," imbuh pria berjas merah.
Baca Juga: Tak Terima Disebut Penipu, Gus Samsudin Minta Ganti Rugi Ratusan Miliar ke Pesulap Merah
Ia juga menyampaikan pesan kepada Pesulap merah untuk bersiap-siap masuk kedalam penjara setelah aksinya tersebut.
Dalam video itu juga menyebut jika Pesulap Merah terlalu sombong dan tidak menghargai orang yang lebih tua bahkan ia juga mengatakan jika saat diajak bersalaman malah ditepis oleh Pesulap Merah.
"jikalau pesulap merah mencerdaskan anak bangsa .dengan adanya oknum dukun tipu atau cabul. Hendaklah bikin kata oknum dan ingat jika anda orang beradab hargailah yang lebih tua diajak jabat tangan aja enggak mau. itu menandakan orang sombong," tulisnya pada keterangan video tersebut.
Video berupa tantangan kepada Pesulap Merah tersebut pun banyak mendapat beragam komentar dan tak sedikit yang juga langsung mengaitkan dengan akun TikTok Pesulap Merah.
"bang pas pengetesannya live ya, biar kami bisa nonton ayo ayo ayo...," kata @fr****ok. "itu habib nama apa gelar,?," kata @jh****ko.
"@Pesulap Merah Indonesia tuh ditantang tuhhh. Makanya jangan menyamaratakan cel cel," imbuh @Da****ka.
"mna nih @pesulap Merah Indonesia," timpal @mi****go.
"Betull bangetttt perlu di kasih Tau itu MARCEL biar tdk TAKABUR UJUB RIA' bhkan ADIGANG (emot jempol 3x)," @ungkap Wi****i_
Kontributor : Mira puspito
Berita Terkait
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Pj Bupati Bachril Bakri Gaspol Wujudkan Asta Cita di Bogor
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center