SuaraBogor.id - Skuat juara Piala AFF U-16 pada hari perayaan Kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 2022 bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta.
Tim Nasional hadir bersama pelatih Bima Sakti di Istana Merdeka pada pukul 09.30 WIB dan langsung disambut Presiden Jokowi di ruang kredensial, sebagaimana keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden yang diterima di Jakarta, Rabu.
Presiden mengucapkan selamat kepada Timnas U-16 serta tim pelatih yang telah menjadi juara tersebut.
"Selamat ya, kemarin saya lihat mainnya bagus sekali," kata Presiden Jokowi.
Baca Juga: Peran Besar Bima Sakti dalam Keberhasilan Timnas Indonesia U-16 Kampiun Piala AFF
Kepada timnas U-16, Presiden berpesan agar menjaga performa terbaik yang dimiliki Timnas U-16. Performa Timnas U-16 juga diminta Presiden agar tidak menurun pada jenjang usia berikutnya.
"Harus dijaga performanya, jangan sampai menurun biasanya ke U-23 menurun, harus konsisten," ucap Presiden Jokowi.
Presiden pun berjanji akan mencarikan tempat berlatih untuk timnas U-16.
"Nanti kita carikan training camp yang baik," ujar Presiden.
Sementara itu, pelatih Timnas U-16 Bima Sakti berterima kasih atas dukungan dan undangan Presiden Jokowi kepada Timnas U-16. Menurutnya, piala juara yang diraih Timnas U-16 ini merupakan kado bagi bangsa Indonesia.
Baca Juga: Keinginan Terkabul, Pemain Timnas Indonesia U-16 Akhirnya Bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka
"Tadi kita sudah perlihatkan piala kepada Bapak Presiden. Ini sebagai kado buat bangsa Indonesia yang hari ini merayakan kemerdekaan," ujar Bima Sakti. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Momen Bahlil Ngeprank Awak Media Saat Pengumuman Kepengurusan Golkar, Alih-alih Sebut Nama Jokowi Ternyata
-
Foto: Bahlil Umumkan Pengurus Baru Golkar, Tak Ada Nama Gibran dan Jokowi
-
Diisukan Gabung Golkar, Projo Sebut Jokowi Cocoknya Jadi Ketum Parpol: Sudah Jabat Presiden Dua Kali
-
Projo Bantah Isu Jokowi Gabung Golkar: Nggak Benar!
-
Ucapkan Selamat ke Presiden Trump, Fasihnya Bahasa Inggris Jokowi Bikin Kaget, Publik: Pakai AI?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja