SuaraBogor.id - Selalu muncul cerita menarik soal Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di momen perayaan HUT RI tiap tahunnya. Seperti cerita dari salah satu petugas Paskibraka di Kota Bogor pada HUT RI ke-77, Rabu 17 Agustus 2022.
Ialah Muhammad Agung Aulia, seorang siswa kelas XI dari SMK Farmasi yang tahun ini terpilih menjadi Paskibraka Kota Bogor.
Menariknya, Agung begitu sapaannya mengaku tidak mengikuti ekstrakurikuler Paskibra di sekolahnya serta memiliki riwayat sakit asma yang membuatnya lebih cepat lelah, Agung rupanya mampu lolos seleksi dan menjadi bagian paskibraka dengan posisi 17 penjuru tengah.
Tidak hanya itu, Agung rupanya sempat menjadi penjual es doger dan es pudeng. Keinginannya yang kuat untuk jadi paskibraka membuat dirinya lolos setelah menjalani tes fisik berupa lari 3-4 putar lapangan, push up dan sit up, tes wawancara dan tes psikologi.
Baca Juga: Aksi Paskibraka Ini Sigap Putar Badan Demi Merah Putih Berkibar Bikin Salut
“Awal masuk paskibraka saya sedikit mengalami kesulitan karena secara fisik saya cepat lelah, tapi setelah latihan terus saya mulai terbiasa dan merasa nyaman,” ujar Agung mengutip dari Bogordaily--jaringan Suara.com
Saat diumumkan menjadi anggota Paskibraka, Agung mengaku sangat gembira. Ia tak pernah membayangkan bisa ambil bagian dari sejarah pengibaran bendera merah putih di HUT ke-77 Kemerdekaan RI.
Ia pun tidak pernah menargetkan ingin berada di posisi apa karena menurutnya Paskibraka bukan tentang memilih posisi. Namun ini tentang mengibarkan sang saka merah putih.
“Saya mau di posisi apapun senang, tapi sekarang saya sedih karena setelah mengibarkan bendera di upacara HUT RI semua latihan dan pembinaan selesai,” ungkapnya.
Agung secara pribadi mempersiapkan mental agar tidak demam panggung. Mengingat ia sebenarnya tipikal orang yang pemalu dan kurang percaya diri.
Baca Juga: Viral Tim Paskibraka Joget TikTok Saat Upacara di Tengah Lapangan, Warganet: Sangat Memalukan
“Pernah juga ada kejadian saya demam panggung sampai berkeringat, saat saya disuruh bicara di depan banyak orang,”
Berita Terkait
-
Aksi Paskibraka Ini Sigap Putar Badan Demi Merah Putih Berkibar Bikin Salut
-
Viral Tim Paskibraka Joget TikTok Saat Upacara di Tengah Lapangan, Warganet: Sangat Memalukan
-
Salut! Paskibraka di Kubu Raya sampai Salto Demi Bisa Kibarkan Bendera Merah Putih
-
Perbedaan Paskibra dan Paskibraka, Jangan Sampai Keliru!
-
Arti Logo dan Lambang Paskibraka, Memiliki Makna Mendalam
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
Terkini
-
Jangan Sampai Salah! Ini Cara Mudah Urus SKTM untuk Beasiswa
-
Firdaus Pendaki Hilang di Gunung Binaiya Ditemukan Meninggal Setelah 21 Hari
-
BRI Genjot Pembiayaan Berkelanjutan: Sentuh Angka Fantastis Rp796 Triliun!
-
Klaim Saldo DANA Gratis dengan Sekali Klik di Sini
-
Bupati Rudy Susmanto Dorong Tirta Kahuripan Gandeng Swasta, Layanan Air Bersih Harus Merata