SuaraBogor.id - Persib Bandung yang kini resmi ditukangi oleh Luis Milla diprediksi bisa meraih sukses di masa mendatang bersama mantan pelatih Timnas Indonesia itu.
Belakangan jagat bola nasional dihebohkan dengan pergerakan Persib Bandung yang menunjuk Luis Milla sebagai pelatih yang baru.
Luis Milla resmi ditunjuk sebagai pelatih baru menggantikan Robert Rene Alberts yang telah mengundurkan diri.
Dengan ditunjuknya pelatih asal spanyol itu sebagai pelatih baru Persib pun mengakhiri spekulasi siapa pewaris kursi Robert Alberts selanjutnya.
Awalnya Persib Bandung dirumorkan dengan nama-nama seperti Kim Do-hoon dan Benjamin Moura sebelum meresmikan Luis Milla.
Bahkan muncul juga nama pelatih Persib sebelumnya yakni Mario Gomez yang juga disebut-sebut akan kembali ke pelukan Maung Bandung.
Namun per tanggal 19 Agustus 2022 kemarin, Persib telah memastikan kursi kepelatihan akan diisi oleh Luis Milla, yang untuk sementara diduduki Budiman Yunus sebagai Caretaker.
Usai penunjukkan Luis Milla, beberapa pihak mempertanyakan akankah eks pelatih Timnas Spanyol U-21 itu akan sukses bersama Persib?
Apalagi mengingat besarnya tekanan pendukung Si Pangeran Biru terhadap deretan pelatih asing sebelumnya yang pernah menukangi Persib.
Baca Juga: Mantan Sambut Baik Penunjukan Luis Milla: Dia Mengenal Sepak Bola Indonesia
Berkaca dari pertanyaan tersebut, berikut ada 3 alasan mengapa Luis Milla bisa saja meraup kesuksesan bersama Persib di masa mendatang.
1. Punya Mental Juara
Selama menukangi Timnas Indonesia, Luis Milla memang belum pernah meraih gelar juara. Prestasi terbaiknya adalah membawa Timnas U-22 meraih medali perunggu di SEA Games 2017.
Meski begitu, Luis Milla merupakan salah satu pelatih yang punya mental juara tinggi. Hal ini terbukti dari karier kepelatihannya di Eropa.
Lewat tangannya, Timnas Spanyol U-21 pernah merasakan gelar juara Euro U-21 2011. Siapa sangka, keberhasilan ini berkat tangan dinginnya yang juga andal meracik skuad muda.
Dengan pengalaman menukangi para pemain muda, serta pengalaman pernah menjadi juara bergengsi, Persib diprediksi bisa menuai kesuksesan di kancah domestik maupun kontinental seperti komitmen yang diusung PT Persib Bandung Bermartabat.
Berita Terkait
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Rizky Ridho Siap Balas Dendam ke Persib Bandung: Kami Tunggu di Jakarta
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita