SuaraBogor.id - Gus Miftah dan Atta Halilintar dikabarkan dilaporkan ke polisi oleh Gus Irfan dan pengacaranya, Firdaus Oiwobo.
Laporan yang ditujukan ke Polres Metro Jakarta Selatan itu atas dugaan penghinaan melalui YouTube, yang dilakukan oleh Gus Miftah dan Atta Halilintar.
Sejauh ini Gus Miftah menanggapi santai laporan tersebut. Ia bahkan menganggap, jika dengan ini membuat pelapor terkenal, silakan saja melakukannya.
"Enggak perlu ditanggapi dengan yang berlebihan. Kalau mereka butuh buat konten, mudah-mudahan ramai," kata Gus Miftah, mengutip dari MataMata -jaringan Suara.com, Kamis (15/9/2022).
Namun apakah dengan adanya laporan ini, Gus Miftah berniat melaporkan balik? Mengingat pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji ini tidak merasa melakukan penghinaan.
"Enggak ada, untuk apa? Saya kalau melaporkan balik, enggak ada sama sekali," ujar Gus Miftah.
Sahabat Deddy Corbuzier ini juga tidak akan melanjutkan perkara dengan bertemu si pelapor. "Kalau silaturahmi ditantang untuk konferensi pers sama mereka, untuk apa? Karena menurut kami enggak urgent," imbuh Gus Miftah.
Gus Miftah malah berdoa, mudah-mudahan dengan adanya pemberitaan ini nama Gus Irfan maupun Firdaus Oiwobo makin terkenal.
"Lihat di TikTok, Gus Miftah dan Atta Halilintar dilaporkan sama pengacara persatuan dukun. Ya mudah-mudahan setelah itu, nama mereka dikenal masyarakat, dapat job," ucap Gus Miftah.
Baca Juga: Gus Miftah Tak Mau Polisikan Balik, Malah Doakan Firdaus Oiwobo Makin Terkenal
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Gus Irfan didampingi Firdaus Oiwobo melaporkan Gus Miftah. Bukan hanya sang da'i, Atta Halilintar juga ikut terseret dalam laporan itu.
Dalam perkaranya, Gus Irfan merasa ucapan Gus Miftah di kanal YouTube Atta Halilintar mengandung unsur penghinaan kepada dukun. Bahkan lebih lanjut, juga melibatkan istri mereka.
"Penghinaan yang mengatakan bahwa istri dukun itu jelek," kata Firdaus Oiwobo di Polres Jakarta Selatan, Sabtu (10/9/2022).
"Ini bukan urusan dukun lagi, tapi sudah dapur. Istri orang dihina sedemikian rupa sama Gus Miftah sebagai pendakwah. Jangan bawa-bawa dapur orang," imbuhnya menegaskan.
Berita Terkait
-
Gus Miftah Tak Mau Polisikan Balik, Malah Doakan Firdaus Oiwobo Makin Terkenal
-
Dipolisikan Gus Irfan dan Pengacara Dukun, Gus Miftah Ogah Minta Maaf: Halu dan Lucu!
-
Gus Miftah Ungkap Chat Denny Caknan Menolak Dibayar Manggung, Attitudenya Bikin Salut
-
Dilaporkan Firdaus Oiwobo, Gus Miftah : Enggak Usah Berlebihan, Mereka Butuh Konten
-
Thariq Halilintar dan Fuji Harus Bertemu Setiap Hari: Kalau Enggak Bisa Berantem!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepeda Terbaik untuk Bapak-Bapak di 2026 Lengkap dengan Harganya
-
DPMD Bongkar Data! 14 Kades di Bogor Terjerat Masalah Hukum, Ini Daftarnya
-
Dituduh Jual Es Palsu, Kakek Penjual Es Kue Asal Bogor Diduga Dianiaya: Ditonjok Hingga Dibanting
-
Peduli pada Keberlangsungan Pendidikan, Relawan BRI Bersihkan Sejumlah Sekolah di Aceh Tamiang
-
3 Spot Wisata Alam 'Aesthetic' di Bogor Barat yang Cocok Buat Healing Tipis-Tipis