SuaraBogor.id - Asisten pelatih tim nasional Indonesia Dzenan Radoncic mundur karena beralasan ingin mendampingi ibunya yang tengah sakit di negara asalnya, Montenegro.
Informasi Dzenan Radoncic mundur dibenarkan Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri.
"Radon saat ini sudah sampai di Montenegro. Siapa penggantinya itu terserah Shin Tae-yong (pelatih kepala timnas Indonesia-red)," ujarnya, mengutip dari Antara, Rabu (1/10/2022).
Indra menambahkan, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan juga sudah mengetahui situasi ini dan memberikan lampu hijau kepada Shin untuk mencari asisten baru.
Baca Juga: Dzenan Radoncic Pulang Kampung karena Ibunya Sakit Keras, STY Cari Pengganti
Radoncic memilih pulang ke Montenegro untuk menemani sang ibu lantaran dia merasa sudah terlalu lama meninggalkan perempuan yang sudah melahirkannya itu.
Pria berusia 39 tahun tersebut memang kerap berkarier di luar negeri baik sebagai pemain maupun asisten pelatih seperti yang dijabatnya di Indonesia.
Radoncic bergabung dengan timnas Indonesia sebagai asisten pelatih pada Agustus 2021. Ketika itu, dia mengisi tempat yang ditinggalkan Kim Woo-jae.
Pada Juni 2022, laki-laki yang semasa aktif sebagai pesepak bola berposisi penyerang itu ditunjuk menjadi pelatih timnas U-19 khusus untuk Turnamen Toulon di Prancis.
Dia berbagi tugas dengan Shin yang dalam waktu bersamaan menangani timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.
Di bawah komando Dzenan, timnas U-19 Indonesia menduduki posisi ke-10 di Turnamen Toulon 2022. Ketika itu, Indonesia meraih satu kemenangan dari empat laga. Satu-satunya tiga poin diraup saat menghadapi Ghana yang ditaklukkan dengan skor 1-0.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Minta Piala AFF U-23 Dihapus! Kini Indonesia Tuan Rumah
-
Sah! Indonesia Tuan Rumah, Kapan dan di Kota Apa Piala AFF U-23 2025?
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
-
Punya Tugas Ini di Seongnam FC, Shin Tae-yong Rekrut Pemain Timnas Indonesia?
-
Dikira Bagus, Media Asing Bongkar Peran Shin Tae-yong di Seongnam FC Usai Ditendang Timnas Indonesia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga
-
Pesan Menohok Bupati Bogor untuk 3.676 ASN dan PPPK Baru: Jaga Marwah, Haramkan KKN!