SuaraBogor.id - Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat menyebutkan satu orang anak terkonfirmasi mengidap gangguan ginjal akut misterius.
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Cianjur, Frida Laila Yahya mengatakan, adanya satu orang anak yang terkonfirmasi gagal ginjal tersebut sudah dilaporkan ke Pemprov Jabar.
"Awalnya ada tiga orang anak yang terindikasi gangguan ginjal, saat itu kita langsung melakukan laporan ke Dinkes Pemprov Jabar," katanya pada wartawan, Rabu (19/10/2022).
Dari ketiga anak tersebut, kata dia, dua diantaranya sempat di rawat di RSHS Bandung, dan satu lainya di menjalani perawatan di RSUD Cianjur karena mengalami gejala.
"Jadi ketiga anak tersebut mengalami gejala susah buang air kecil, sesak, dan demam tinggi," ucapnya.
Ia mengatakan, saat ini ketiga anak tersebut sedang menjalani perawatan dan dilakukan pemeriksaan satu dari ketiga anak itu dinyatakan terkonfirmasi gangguan gagal ginjal akut.
"Seorang anak yang terkonfirmasi mengidap gagal ginjal akut itu sudah masuk dalam data 10 anak di Jawa Barat yang terkonfirmasi gangguan ginjal akut," katanya.
Pihaknya menambahkan, hingga saat ini satu orang yang terkonfirmasi gangguan gagal ginjal akut tersebut masaih menjalani perawatan dan pengobatan di rumah sakit.
Kontributor : Fauzi Noviandi
Baca Juga: Imbauan Terbaru IDAI Terkait Gangguan Ginjal Progresif Atipikal (GgGAPA)
Tag
Berita Terkait
-
Imbauan Terbaru IDAI Terkait Gangguan Ginjal Progresif Atipikal (GgGAPA)
-
Cegah Gangguan Ginjal pada Anak, Kemenkes Instruksikan Stop Jual Obat Sirup
-
21 Anak di Sumbar Diduga Alami Gagal Ginjal Akut, Ditangani Dokter Ahli
-
Apotek Dilarang Jual Obat Sirup Ini Kepada Warga, Ini Kata Kemenkes
-
Banyak Kasus Gagal Ginjal Pada Anak, Kemenkes Imbau Tak Gunakan Obat Sirup
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
-
Harga Emas Hari Ini: Antam Naik Lagi Jadi Rp 2.338.000, UBS di Pegadaian Cetak Rekor!
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
Terkini
-
Pratama Arhan Alami Pekan Berat, Resmi Cerai dan Tak Berkutik di Hadapan Persib
-
Pemkab dan DPRD Bogor Sahkan Perubahan APBD 2025, Siap Geber Pembangunan dan Susun APBD 2026
-
Bupati Bogor Tiba-Tiba Minta Maaf di Hari Kesaktian Pancasila, Ada Apa?
-
Bukan Rumpin atau Leuwiliang, Ini Alasan Cigudeg Dijagokan Jadi Ibu Kota Bogor Barat?
-
Demi Pemilu 'Nol Kertas': KPU Bogor Kumpulkan Ahli, Godok Rencana Transformasi ke E-voting