SuaraBogor.id - Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan pendalaman terkait rumah dinas Wali Kota Banjar kebakaran, Jumat (21/10/2022).
"Kami masih melakukan pendalaman terlebih dahulu," katanya.
Mengutip dari TimesIndonesia -jaringan Suara.com, saat ini Satreskrim Polres Banjar sudah mengamankan beberapa barang bukti seperti sisa-sisa kursi yang terbakar dan batang kayu korek api yang berserakan di TKP.
Selain itu, nampak alas sepatu yang diduga milik pelaku juga ikut diamankan.
Baca Juga: Rumah Dinas Wali Kota Banjar Disebut Dibakar Orang Tidak Dikenal
Garis polisi terlihat sudah melintangi area pendopo yang kini berubah hitam pekat dari warna putih tulang yang sebelumnya mewarnai Pendopo.
Sejumlah petugas Inafis nampak masih berada di area TKP untuk mencari barang bukti yang bisa dijadikan petunjuk atas motif dibakarnya teras Rumah Dinas orang nomor satu di Kota Banjar ini.
Sekda Kota Banjar, DR Drs Ade Setiana saat dimintai keterangan mengatakan bahwa untuk sementara area Pendopo akan di sterilkan selama tahap penyidikan.
"Jelang beberapa kegiatan besar, tentunya kita harus segera menuntaskan penyidikan di area Pendopo ini karena kita akan menghadapi Tabligh Akbar untuk memperingati Maulid Nabi dan hari Santri Nasional besok juga persiapan Kota Banjar sebagai tuan rumah Porprov dan Porsenitas," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, salah satu anggota Satpol PP Kota Banjar Agus Istanul Kholiq menyebut, bahwa kebakaran di rumah dinas Wali Kota Banjar diduga dilakukan oleh orang tidak dikenal
Baca Juga: Rumah Dinas Wali Kota Banjar Kebakaran
Dirinya mengetahui sebelum rumah Wali Kota Banjar kebakaran, telihat api membesar di Pendopo usai mendengar langkah kaki tengah berlari di atap pos jaga.
Berita Terkait
-
Jejak Hitam Fariz RM, Paman Sherina Munaf yang Berkali-kali Terjerat Narkoba hingga Terancam 20 Tahun Penjara!
-
Sidang Praperadilan Hasto Memanas! KPK dan Tim Hukum Hasto Bersitegang di Meja Hakim
-
Penampakan 31 Kg Narkotika yang Dimusnahkan BNN
-
Pejabat Bank Indonesia Diduga "Sunat" Dana CSR, KPK Temukan Alat Bukti Saat Geledah Kantor Pusat
-
Rafael Alun Dulu Korupsi Apa? Sekarang Barang Bukti Kejahatannya Mulai Dilelang KPK
Tag
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Konsisten Jaga Kinerja dan Dukung UMKM, BRI Sabet 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor
-
Mudik Gratis Polres Bogor Rute Pantura dan Pansela, Pendaftaran Mulai 13 Maret: Ini Persyaratannya
-
BRI Festival 2025 Hadir, Ribuan Pengunjung Siap Nikmati Buka Bareng dengan Kuliner dan Hiburan Seru