SuaraBogor.id - BPBD Kota Bogor kerahkan seluruh personel untuk melakukan pencarian bocah hanyut di Sungai Ciliwung, yang hingga saat ini belum juga ditemukan.
Bocah hanyut itu bernama M Denis (14). Saat ini Tim Sar gabungan tengah melakukan pencarian di berbagai titik lokasi.
Sejumlah anggota Tim Sar nampak sibuk menyusuri dengan teliti, setiap titik di sungai tersebut.
Mereka terus melakukan pencarian bocah hanyut di Ciliwung itu. Perahu karet juga dikerahkan untuk menyusuri sungai tersebut.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Heru Budi Geleng-geleng Kepala Usai Blusukan Lihat Sungai Ciliwung?
Kalak BPBD Kota Bogor, Teofilo Patrocinio Freitas mengatakan, upaya pencarian berfokus di titik awal dengan menurunkan tim khusus selam, sebab dikedalaman air terdapat cekungan-cekungan.
“Kedalaman air tidak merata, ada yang 2 meter sampai 7 meter. Maka dari itu, kami menurunkan tim selam yang memang khusus karena arus air dalam cukup kencang,” ujar Kalak BPBD Kota Bogor, Teofilo Patrocinio Freitas, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com, Senin (31/10/2022).
Teofilo juga menyampaikan, selain mencari anak yang hanyut di titik awal, pihaknya juga melakukan pencarian dengan menyusuri di sepanjang aliran sungai Ciliwung secara visual sampai jembatan Otista.
“Sementara hasil masih nihil, tim masih melakukan pencarian sampai batas waktu pukul 18.00 WIB,” katanya.
Sebelumnya diberitakan, seorang bocah asal Kampung Ciburial RT 04 RW 04, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor bernama M. Denis (14) dinyatakan hilang, lantaran hanyut di Sungai Ciliwung, sekitar pukul 16.00 WIB, Minggu 30 Oktober 2022.
Berita Terkait
-
Senggol Anies, Tito Puji Langkah Heru Budi Lanjutkan Proyek Sodetan Ciliwung yang Mandek
-
Diminta Warga Bangun Transportasi Air di Ciliwung, Begini Respons Ridwan Kamil
-
Ditanya Pilih Normalisasi Seperti Ahok atau Naturalisasi Gaya Anies untuk Benahi Ciliwung, RK: Alami Lebih Bagus
-
Momen Ridwan Kamil Ogah Pakai Pelampung Merah Saat Susuri Kali Ciliwung: Yang Oranye Saja
-
Pengerukan Kali Ciliwung Antisipasi Musim Penghujan
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Soal TPS di Titik Rawan Bencana, Ini Kata KPU Kota Bogor
-
Fakta Baru Pembunuhan Sadis di Pamijahan Bogor: Motif Uang Gadai Motor di Facebook