SuaraBogor.id - Bendungan Katulampa siaga 3, pada Senin (7/11/2022) pukul 17.22 WIB. Informasi itu disampaikan petugas yang mengatakan saat ini Tinggi Muka Air (TMA) mencapai 90 cm.
Kepala Petugas Jaga Bendung Katulampa Andi Sudirman mengatakan, saat ini hujan deras di kawasan Puncak Bogor menaikkan TMA di Bendung Katulampa sore ini.
"Tinggi muka air mulai naik sore tadi. Saat ini di posisi siaga 3 banjir Jakarta," kata dia.
Ia menyampaikan hujan yang mengguyur sebagian wilayah Bogor, baik kabupaten maupun kota, menyebabkan arus Sungai Ciliwung meningkat.
Bendung Katulampa, kata dia, dipengaruhi oleh debit air yang datang dari wilayah hulu, yakni Kawasan Puncak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Bendung tersebut merupakan lokasi akhir hulu Ciliwung yang menjadi tempat pengukuran tinggi muka air.
Menurut Andi, kemungkinan TMA kembali menurun bisa saja terjadi cepat atau lambat tergantung hujan yang terjadi di Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor.
"Turun atau naiknya tinggi muka air di Bendung Katulampa dipengaruhi oleh derasnya hujan di Puncak. Sebaiknya warga di bantaran sungai tetap waspada," ujarnya.
Menurut prakiraan BMKG, hujan intensif berlangsung di wilayah Puncak, Cisarua Bogor pada pukul 16.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB.
Di Kota Bogor hujan sedang diperkirakan terjadi hampir merata di enam kecamatan mulai pukul 16.00 WIB dan dilanjutkan hujan ringan hingga pukul 19.00 WIB. [Antara]
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Jalur Puncak Bogor Seorang Pengendara Motor Tewas, Polisi Beberkan Kronologinya
Tag
Berita Terkait
-
Kecelakaan Maut di Jalur Puncak Bogor Seorang Pengendara Motor Tewas, Polisi Beberkan Kronologinya
-
Diguyur Hujan Deras, Banjir Rendam Sekolah dan Balai Dusun di Girisubo Gunungkidul
-
12 Artis dan Selebriti Indonesia yang Miliki Vila dan Hotel Mewah
-
Buntut Hujan Senin Dini Hari Tadi, 1 RT Di Kembangan Terendam Banjir Hingga 60 Cm
-
Hari Ini Sejumlah Wilayah Jatim Masih Akan Diguyur Hujan Sejak Pagi hingga Malam
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita
-
Damkar Ciomas Bawa Mobil Tempur Cuma Buat Isi Kolam Renang Bocah yang Nangis Kejer
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025