SuaraBogor.id - Imbas pembangunan trotoar di ruas Jalan Margonda Raya, Kota Depok, Jawa Barat, menyebabkan gerbang SDN 1 Pondok Cina tertutup.
Bahkan, video yang memperlihatkan gerbang SDN 1 Pondok Cina Depok tertutup itu viral di media sosial, Rabu (9/11/2022) kemarin.
Pasalnya pembangunan trotoar yang menekan biaya hingga miliaran rupiah itu hampir menutup gerbang masuk SD tersebut.
Banyak siswa kesulitan dan terpaksa menaiki tangga yang dibuat seadanya untuk bisa keluar masuk area sekolah.
Sebab trotoar yang dibangun membuat muka jalan menjadi tinggi, sementara area sekolah berada di bawahnya. Walhasil untuk keluar gerbang, para warga sekolah harus naik ke atas trotoar yang cukup tinggi.
Baca Juga: Viral Timeline Sejarah Depok, Terbaru Gak Habis Thinking: Pintu Masuk Sekolah Ditutup Trotoar
Bukan hanya menghalangi gerbang sekolah, pembangunan trotoar jalan Margonda Raya tersebut juga dianggap dapat membahayakan siswa.
Seperti diketahui, Pemerintah Kota Depok kembali melanjutkan program revitalisasi penataan trotoar segmen I dan III di sepanjang Jalan Margonda Raya dengan konsep Etnik, Futuristik dan Instagramable. Proyek ini ditargetkan rampung pada Desember 2022 dengan anggaran dana Rp23,5 miliar.
Diberitakan sebelumnya, pembangunan trotoar di Jalan Margonda, Kota Depok viral di media sosial. Penyebabnya, trotoar tersebut menutup akses masuk ke SDN 1 Pondok Cina, Kota Depok.
Dalam video yang beredar, pelebaran trotoar tampak lebih tinggi dari gerbang masuk sekolah. Hal ini membuat para siswa dan guru yang hendak masuk ke sekolah kesulitan jika tak memakai tangga.
Video trotoar di Jalan Margonda Kota Depok hingga menutup akses masuk SDN ini pun diunggah oleh berbagai akun di media sosial. Salah satunya seperti yang terlihat di akun Instagram @terangmedia.
Baca Juga: Bikin Merinding, Ini Hasil Prarekonstruksi Kasus Pembunuhan Sadis di Jatijajar Depok
“Viral akses masuk ke SD Negeri Pondok Cina 1 tertutup proyek revitalisasi trotoar di Jalan Margonda, Depok,” tulis keterangan video yang diunggah Instagram @terangmedia, Rabu, 9 November 2022.
Berita Terkait
-
Jagoannya Keok di Pilkada Depok, PKS Beri Respons Begini
-
Hasil Real Count PKS Imam-Ririn Unggul di Pilkada Depok, Tapi Beda Pemenangnya di Hitung Cepat Indikator dan Voxpol
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Miliano Jonathans Belum Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia: Jujur Saya Tunggu....
-
Ancam Pengemudi Lain dan Ngaku-ngaku Tentara, Pria Kasus 'Koboi Jalanan' di Depok jadi Tersangka
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Kereta Api Bawa Berkah, Pemkab Bogor dan KAI Jalin Kerja Sama Kembangkan Kawasan
-
Hasil Quick Count Pilkada Depok: Supian Suri-Chandra Rahmansyah Unggul 54,5 Persen
-
Akui Kekalahan, Mantan Ajudan Iriana Jokowi Ucapkan Selamat kepada Dedie A Rachim
-
Drama Kecelakaan di Bogor, Pajero Ugal-ugalan Tabrak Lari Lima Kendaraan, Satu Orang Luka Berat
-
KPU Kabupaten Bogor Salahkan Paslon 1 dan 2 Gara-gara Partisipasi Pemilih Turun?