SuaraBogor.id - Korban gempa Cianjur baru-baru ini sedang ramai dibicaraklan oleh warganet karena aksi kocak yang mengenakan pakaian daster dan gamis milik para wanita.
Aksi lucu ini terekam video dan diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah pada Minggu, (27/11/2022) kemarin.
Dalam video yang beredar di media sosial itu terlihat para bapak-bapak tengah mengenakan gamis maupun daster milik para wanita, serta memakai kerudung.
Aksi ini lantaran tidak ada pakaian ganti dan bantuan baju dari donatur yang mereka terima, mayoritas pakaian perempuan berupa gaun, gamis, dan daster. Sedangkan untuk pakaian pria sangat sedikit.
Oleh karena itu, para bapak-bapak terpaksa mengenakan pakaian milik wanita agar bisa ganti pakaian.
“Semoga bantuan baju bapack bapack segera datang,” tulis pada keterangan unggahan video di akun tersebut.
Pada video viral itu, para bapak-bapak terlihat tertawa saat mengenakan pakaian wanita dan hijabnya. Bahkan mereka menerima dan mencoba menikmati pakaian yang ada meski sedang kekurangan baju khusus pria.
Para netizen yang melihat aksi kocak bapak-bapak itu, sontak memberikan komentar yang beragam. Netizen berdoa semoga bapak-bapak diberikan kesehatan, dan aksi ini bisa menjadi hiburan bagi para pengungsi.
“The real menghargai pemberian orang,” tulis salah satu netizen.
Baca Juga: Kisah Walet: Anjing Pelacak Berhasil Temukan 10 Jenazah Korban Gempa Cianjur
“Bapak-bapak menghibur dirinya, sabar yak pak nanti kebagian,” sahut netizen lainnya.
“Di tengah bencana yang dialami, mereka mencoba untuk menghibur diri,” tutur netizen yang lain.
Kontributor : Rifka
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Fatayat NU Siap Jadi Motor Ekonomi Perempuan di Pelosok Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 111 Kurikulum Merdeka
-
Wajah Baru Transportasi Bogor: Angkot Tua Bakal Dihapus, Skema Ganti Kendaraan Diperketat
-
Lautan Manusia di Pakansari: UAS dan Bupati Rudy Susmanto Ketuk Pintu Langit untuk Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 121 Kurikulum Merdeka