SuaraBogor.id - Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto meminta Pemkab Bogor memastikan ketersedian bahan pokok menjelang bulan ramadhan hingga hari lebaran mendatang. Selain ketersediaan stok, kelayakan harga dan masa kadaluarsa produk yang beredar di pasaran juga harus jadi perhatian.
"Pasokannya harus cukup, harganya terjangkau dan produknya juga aman untuk dikonsumsi," ujar Rudy Susmanto.
Rudy menambahkan, dalam kondisi tingginya permintaan, sangat dimungkinkan ada pihak-pihak yang mengambil keuntungan tanpa mengindahkan kesehatan masyarakat. Salah satu, yang harus dihindari, kata Rudy, masuknya produk-produk yang habis masa layak konsumsinya ke pasar tradisional, maupun pasar modern.
"Saya minta ada imbauan dan tindakan yang tegas agar hal tersebut tidak terjadi dan masyarakat kita bisa mendapatkan produk layak konsumsi," katanya.
Politisi Partai Gerindra tersebut juga meminta agar Pemkab Bogor mengantisipasi penimbunan produk yang berdampak naiknya harga-harga. Menurut Rudy, kenaikan harga bahan pokok akan sangat memberatkan masyarakat yang sebagian besar ekonominya sedang masa pemulihan usai menghadapi Pandemi covid-19 yang berkepanjangan.
"Saya berharap energi dan sinergi yang dilakukan pemerintah titik berat fokusnya pada masalah ketersediaan, keamanan, dan harga sembako karena itu yang bersentuhan langsung dengan masyarakat," katanya.
Terakhir, Rudy juga mengajak semua elemen masyarakat Kabupaten Bogor untuk menjaga kondusifitas wilayah. Bulan ramadhan dan hari raya Idul Fitri, kata Rudy, bukan hanya sekedar ritual rutin tahunan yang berorientasi spiritual saja, tapi juga punya dimensi sosial yang sangat tinggi.
"Apalagi kita sedang berada pada masa tahapan pemilu. Saya berharap semua elemen masyarakat turut menjaga kondusifitas Kabupaten Bogor yang sama-sama kita cintai ini," tandasnya.
Baca Juga: Ramadhan Sebentar Lagi, Lima Hal Ini Wajib Diketahui Muslim Saat Menyambut Bulan yang Suci
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Tembok Villa di Ciawi Ambruk Dihantam Hujan, Rumah Rusak hingga Motor Warga Tertimbun
-
Cuma Butuh 37 Menit! Damkar Bogor Sat-Set Jinakkan Api di Gudang Kasur Metland Cileungsi
-
Ada Apa di Vivo Mall? Dinas Pertanahan Bogor Pindahkan Fokus Pelayanan ke Pusat Keramaian
-
Wujud Kepedulian, IPB University Kucurkan Donasi Tahap 2 Senilai Rp80 Juta untuk Sumatera
-
Dana Pusat Telat Cair, Pemkab Bogor Pastikan Sisa Bayar Proyek 2025 Rampung Awal Tahun Ini