SuaraBogor.id - Kemacetan kembali terjadi di jalur Puncak Cianjur dan Puncak Bogor pada libur minggu ini. Hal tersebut membuat aparat kepolisian memberlakukan sistem satu arah menuju Bogor mulai dari depan Istana Cipanas, Cianjur, Jawa Barat.
Hal tersebut untuk mencairkan antrean kendaraan dengan ciri khas mudik dan wisatawan yang terus memanjang, terlebih setelah tempat wisata tutup, Minggu (30/4/2023).
Kasat Lantas Polres Cianjur, AKP Anaga Budiharso di Cianjur Minggu, mengatakan volume kendaraan terus bertambah setelah tempat wisata di kawasan Puncak-Cipanas mulai tutup, sehingga sempat terjadi antrean panjang kendaraan menuju arah Bogor.
"Kendaraan mudik dengan tujuan balik berbaur dengan kendaraan wisatawan yang hendak kembali ke Jabodetabek, sehingga sistem satu arah yang sempat diberlakukan siang hari hanya bertahan selama satu jam dan antrean kembali terjadi," katanya.
Baca Juga: Libur Lebaran Usai, Kawasan Malioboro Dipenuhi Tumpukan Sampah
Untuk mengantisipasi macet total terjadi hingga belasan jam di jalur Puncak seperti pada H+8 Idul Fitri ini, pihaknya kembali memberlakukan sistem yang sama Minggu pukul 17.00 WIB menuju arah Bogor mulai dari depan Istana Cipanas sampai pintu tol Ciawi-Bogor.
Sebelumnya, ungkap Anaga, pihaknya berkoordinasi dengan Polres Bogor untuk memberlakukan sistem satu arah dari Cianjur ke Bogor karena antrean kendaraan dengan laju tersendat sepanjang enam kilometer itu terjadi karena kendaraan wisatawan terus bertambah masuk jalur Puncak.
"Kami kembali melakukan sistem satu arah menuju Bogor setelah berkoordinasi dengan Polres Bogor. Pemberlakuan sistem tersebut karena melihat kondisi selama volume kendaraan masih tinggi kemungkinan sampai malam hari," katanya.
Pihaknya mencatat puncak arus balik kedua pada H+8 lebaran ini sudah terlampaui dengan arus balik kendaraan yang melintas di jalur Cianjur, setiap menit dengan jumlah lebih dari 500 unit kendaraan roda empat dan 800 unit kendaraan jenis roda dua.
"Untuk sistem buka tutup pada akhir pekan biasanya hanya tiga jam, namun untuk hari ini kemungkinan lebih lama karena setelah diberlakukan sistem satu arah pada Minggu petang, volume kendaraan yang melintas menuju Bogor masih tinggi," katanya. [Antara]
Baca Juga: Histeris Warga Lihat Mobil Hanyut Terseret Banjir Bandang di Sibolangit: Ya Allah, Ya Tuhan
Berita Terkait
-
Jumat Pekan Ini Tanggal Merah? Ini Penjelasan Lengkap Libur Nasional 18 April 2025
-
18 April 2025 Memperingati Hari Apa? Berikut Latar Belakang Sejarahnya
-
Apakah Hari Paskah Tanggal Merah? Simak Jadwal dan Rangkaian Kegiatannya
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
-
Sadis! Aksi Pembunuhan di Kota Wisata Terekam CCTV, Pelaku Tusuk Leher Korban
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
Terkini
-
Kabur Usai Tabrakan, Mobil Ditinggal di Cianjur Ternyata Bawa 'Harta Karun' Pertalite
-
Gubernur Jawa Barat Tinjau Lokasi Longsor di Bogor, Jalan Akan Disulap Jadi Taman Leuweung Batutulis
-
Kepala Inspektorat Bantah Ucapan Bupati Bogor Soal Hasil Akhir Kasus Kades Minta THR
-
Ketua DPRD Bogor Hadiri Festival Pencak Silat, Ajak Lestarikan Warisan Leluhur
-
Seniman Harus Rogoh Kocek Rp2 Juta Cuma Buat Tampil di Gedung Kesenian Milik Pemkab Bogor