SuaraBogor.id - Nama putra Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep belakangan ini santer menjadi perbincangan publik.
Pasalnya, Kaesang dinilai punya kektuatan jika masuk politik dan maju di Pilkada Depok 2024 mendatang, dan disebut-sebut bisa menumbangkan PKS.
Bahkan, dukungan sudah muncul agar Kaesang maju sebagai Calon Wali Kota Depok nanti.
Kekinian, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengatakan bahwa ia akan bertanya Kaesang Pangarep, apakah berminat untuk masuk ke PDI Perjuangan.
“Nanti saya tanya Mas Kaesang, berminat atau enggak masuk PDI Perjuangan,” ujar Puan dalam konferensi pers di sela-sela Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III PDIP di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa.
Dalam kesempatan tersebut, Puan juga sempat menyampaikan bahwa partainya akan mempertimbangkan Kaesang Pangarep untuk dicalonkan sebagai wali kota Depok, Jawa Barat.
“Untuk Kaesang, Mas Kaesang boleh juga, ya, di Depok. Nanti PDI Perjuangan pertimbangkan, kan Pilkadanya masih 2024,” tuturnya.
Sebelumnya, Ketua DPC Partai Gerindra Ardianto Kuswinarno sempat menyinggung keinginan Kaesang untuk mengikuti Pilkada 2024.
"Kenapa Depok, kenapa nggak Solo, itu harus digarisbawahi dulu. Beliau kan inginnya Depok, saya inginnya Solo," kata Ardianto.
Baca Juga: Kaesang Disorong PSI Jadi Wali Kota Depok, Ade Armando Sebut Reaksi PDIP Aneh
Ia optimistis dengan kemampuan Kaesang yang didukung oleh tim yang kuat maka putra bungsu Presiden Jokowi tersebut akan mampu memimpin Solo dengan baik.
"Saya punya keyakinan, mulai pak Presiden berhasil memimpin Solo, mas Gibran sangat berhasil. Ini dengan mas Kaesang, saya yakin dengan bibit, bebet, bobot, dia punya tim kuat di belakangnya untuk mengusung beliau, saya yakin Solo akan makin maju lagi," katanya.
Selain itu, dukungan kepada Kaesang dari berbagai partai, salah satunya Partai Solidaritas Indonesia (PSI), juga mulai bermunculan. Terlihat dari kehadiran baliho bertuliskan, “PSI Menang, Wali kota Kaesang”. [Antara]
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Anggaran Turun Rp700 Miliar, Janji Rp1,5 Miliar per Desa - Beasiswa Tetap Gaspol di APBD Bogor 2026
-
Kasus Alvaro Belum Usai: Polisi Buru Kemungkinan Pelaku Lain dan Menanti Hasil DNA Rahang
-
BRI Raih Dua Penghargaan Global Atas Komitmen Keberlanjutan dan Pemberdayaan Masyarakat
-
Asias Rise and New Labour Migration Opportunities to Russias Tech Hubs
-
4 Kelebihan Sepeda MTB untuk Bapak-Bapak dan Rekomendasi Harga 2025