SuaraBogor.id - Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri, memutuskan untuk hanya menggunakan Andy Setyo sebagai satu-satunya pemain senior yang mengikuti ajang Asian Games 2023.
Sebagai informasi, Andy Setyo memang satu-satunya nama yang usianya sudah menginjak 25 tahun. Sementara itu, 21 pemain lainnya yang dipanggil Indra Sjafri di Asian Games 2023 termasuk pemain U-24.
Timnas Indonesia U-24 sebetulnya memang diizinkan untuk mendaftarkan tiga nama pemain senior pada Asian Games 2023. Namun, Indra Sjafri hanya menggunakan satu slot saja dengan mendaftarkan Andy Setyo.
Dengan demikian, pemain asal Persikabo 1973 itu menjadi satu-satunya pemain yang telah berusia di atas 24 tahun. Sebelumnya, ada beberapa opsi seperti Marc Klok dan Jordi Amat yang disebut-sebut bakal dipanggil.
Sebagai pemain paling senior di Timnas Indonesia U-24, Andy tentunya punya beban yang lebih besar. Sebab, dia akan membimbing para pemain lainnya yang sebagian besar masih berusia muda di Asian Games 2023 ini.
Pemain bernama lengkap Andy Setyo Nugroho itu merupakan pesepak bola yang berasal dari Pati, Jawa Tengah. Dia tercatat lahir pada 16 September 1997. Saat ini, pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu sudah berumur 25 tahun.
Andy Setyo tercatat mengawali kariernya di dunia sepak bola bersama tim junior Borneo FC. Bersama klub ternama asal Kalimantan itu, dia berlatih di level junior dari tahun 2015 hingga 2016.
Setelah itu, pada tahun 2016, dia bergabung bersama PS TNI. Di momen inilah, dia mengikuti pendidikan Sekolah Calon Bintara Prajurit Karier (Secaba PK) untuk menjadi prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD).
Baca Juga: Cara Jitu Indra Sjafri Bisa Dapatkan Pemain Terbaik untuk Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2022
Pascalulus pendidikan, Andy ditempatkan di Kesatuan Yonif Mekanis 412/BES/6/2 Kostrad dengan Jabatan Danru 3/II/ Kompi B. Kiprahnya sebagai pesepak bola memang memuluskan langkahnya untuk berkarier di militer.
Sebab, dia pernah menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-19 asuhan Indra Sjafri. Selain itu, dia juga pernah menjadi andalan pelatih Luis Milla saat menukangi Timnas Indonesia U-23 pada 2017-2018.
Di bawah asuhan Luis Milla, Andy sempat dibawa untuk mengikuti ajang Asian Games 2018. Dia juga sempat dibawa Indra Sjafri untuk SEA Games 2019. Salah satu momen terbaiknya ialah ketika menjuarai Piala AFF U-22 2019.
Saat itu, dia mendapatkan penghargaan dari Presiden Joko Widodo melalui Panglima TNI berupa Kenaikan Pangkat Luar Biasa (KPLB). Artinya, Andy yang saat itu masih berpangkat Sersan Dua, baik satu strip jadi Sersan Satu.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Bukan Sekadar Pasal, Pascasarjana Jayabaya Jawab Permen Baru dengan Aksi Lintas Negara
-
Bukan Sekadar 32 Km Jalan, Intip Visi PU 608 di Balik Tol Bogor-Serpong
-
Misteri di Balik Tol Bogor Serpong, Mengapa Investor Rela Tanam Rp12,3 Triliun Tanpa Bebani APBN?
-
Guncangan M 2,3 di Bogor Pagi Kemarin, Ini Penjelasan BMKG tentang Kekuatan Sebenarnya
-
Inilah Jam-Jam Penentu One Way di Puncak 5 Oktober 2025, Jangan Sampai Rencana Liburan Anda Hancur!