SuaraBogor.id - Persikabo 1973 bakal tampil pincang saat menjamu PSIS Semarang pada pekan ke-16 Liga 1 2023/2024 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (20/10/2023). Striker andalan Dimas Drajad dipastikan absen.
Absennya Dimas Drajad tenti jadi kerugian besar. Sebab Persikabo 1973 kini membutukan kemenangan demi keluar dari zona degradasi.
Dimas Drajad absen karena mengalami cedera hamstring saat membela Timnas Indonesia melawan Brunei Darussalam di leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (12/10/2023). Saat itu ia cetak hattrick dalam kemenangan 6-0.
"Dimas Drajad tampil bagus saya senang sekali di timnas Indonesia, tapi saya dengar dia cedera lagi hamstring," kata Aji Santoso, pelatih Persikabo 1973 seperti dikutip dari laman Liga Indonesia Baru.
Absennya Dimas Drajad membuat Persikabo 1973 kini krisis striker. Penyerang lain yang tersisa hanya Yandi Sofyan, sementara pemain asal Argentina, Rafael Conrado sudah lebih dulu dipulangkan karena minim kontribusi.
"Kemungkinan Dimas absen lawan PSIS Semarang, kita repot lagi, striker kita tidak punya lagi, tinggal Yandi saja, karena pemain asing seminggu yang lalu sudah kita pulangkan, kita coret," tambah Aji.
Dimas sendiri masih belum pecah telur di musim ini bersama Laskar Padjajaran. Sementara bersama timnas, ia sukses mencetak tiga gol dalam satu laga. Hal itu pun tak lepas dari perhatian Aji.
"Sepak bola tidak bisa mengandalkan satu atau dua pemain saja, mungkin di sana Dimas pemain di sekitarnya cukup mendukung dia. Sebenarnya selama di Persikabo dia tampil bagus, masalahnya dia belum cetak gol, itu saja," ungkap eks pelatih Persebaya Surabaya ini.
Sementara itu, Persikabo 1973 saat ini berada di posisi 17 klasemen Liga 1 2023/2024. Laskar Padjajaran baru mengoleksi 10 poin dari 15 pertandingan.
Berita Terkait
-
Dimas Drajad Tata Kondisi Kebugaran usai Cedera, Comeback Setelah Lebaran?
-
PSIS Semarang Renggut Kemenangan Persebaya, Perasaan Rivera Campur Aduk
-
Paul Munster Minta Persebaya Jaga Konsistensi, Optimis Kalahkan PSIS Semarang?
-
PSIS Semarang: Tak Dilirik Patrick Kluivert, Justru Sumbang Pemain ke Timnas Negara Lain
-
Pelatih PSIS Semarang Soroti Persaingan Ketat Tim Papan Bawah karena Hal Ini
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
-
Harga Emas Antam Hari Ini Masih Stagnan Sebesar Rp1.896.000/Gram
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
Terkini
-
Kabur Usai Tabrakan, Mobil Ditinggal di Cianjur Ternyata Bawa 'Harta Karun' Pertalite
-
Gubernur Jawa Barat Tinjau Lokasi Longsor di Bogor, Jalan Akan Disulap Jadi Taman Leuweung Batutulis
-
Kepala Inspektorat Bantah Ucapan Bupati Bogor Soal Hasil Akhir Kasus Kades Minta THR
-
Ketua DPRD Bogor Hadiri Festival Pencak Silat, Ajak Lestarikan Warisan Leluhur
-
Seniman Harus Rogoh Kocek Rp2 Juta Cuma Buat Tampil di Gedung Kesenian Milik Pemkab Bogor