SuaraBogor.id - Memasuki hari kedua libur panjang natal dan tahun baru (Nataru), ribuan kendaraan mulai memadati jalan raya Puncak Bogor.
KBO Lalu Lintas Polres Bogor, Iptu Ardian Navianto menyampaikan bahwa polisi mulai menerapkan Ganjil-genap kendaraan menuju puncak sejak pukul 06:30 WIB hingga pukul 08:30 tadi pagi.
Kemudian, pukul 08:45 WIB polisi mulai memperlakukan one way atau satu arah dari Jakarta menuju puncak Bogor.
"Di Simpang Gadog saat ini terpantau arus lalu lintas yang akan menuju kawasan wisata Puncak cukup meriah, terbukti hari ini artian sudah mencapai KM 45 rest area setelah keluar Gerbang Ciawi, berarti sampai gadog sudah kurang lebih 3 KM," kata Ardian, Minggu 24 Desember 2023.
Baca Juga: Libur Telah Tiba, Yang Mau Menuju Puncak Bogor Harap Bersabar
Aridan menyebut, pemberlakuan one way menuju puncak diprediksi bakal berlangsung hingga tiga jam ke depan sembari melihat perkembangan situasi kepadatan kendaraan.
"Kami lihat secara situasional nanti dilihat lewat data dan visual melalui CCTV maupun data dari gerbang tol Ciawi, apabila sudah menyusut atau berkurang, maka akan kami kembalikan normal dua arah," papar dia.
"Atau kami akan lihat selama apaa kami melaksanakan penutupan untuk one Way ke atas. Apalagi melebihi 3 jam penutupan di atas, maka akan kami terapkan one Way dari Puncak menuju Jakarta," lanjutnya.
Ia mencatat, sejak kemarin, kendaraan menuju puncak sudah mencapai 38.000 kendaraan. Data tersebut didapati dari trafic counting BPTJ.
"Belum ditambah yang dari puncak menuju Jakarta berarti apabila dijumlahkan itu kurang lebih mencapai 60.000 kendaraan," papar dia.
Baca Juga: Malam Tahun Baru Bakal Ditutup Total, Ini Lima Jalur Alternatif Menuju Puncak Bogor
Untuk hari ini, lanjut dia, relatif sama kepadatannya dengan hari pertama libur panjang Nataru 2024. Namun, ia belum mencatat pasti berapa jumlah kendaraan yang masuk ke puncak hingga saat ini.
Berita Terkait
-
Dukcapil Sebut Jumlah Pendatang Baru di Jakarta Diprediksi Turun, Ini Alasannya
-
Lalu Lintas Mulai Padat, Contraflow di Tol Japek Arah Jakarta Berlaku Sore Ini
-
Jakarta Diprediksi Kedatangan 15 Ribu Pendatang Baru, Begini Kata Rano Karno
-
Beda dengan Anak Buahnya, Rano Karno Prediksi Pendatang Baru di Jakarta Capai 50 Ribu Orang
-
One Way Arus Balik Lebaran 2025 Mulai Kapan? Cek Jadwalnya di Sini!
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
Terkini
-
Atalia Praratya Ungkap Isi Hati Soal Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil
-
Neraka Macet di Puncak Bogor, Jalur Alternatif Cibalok Bikin Wisatawan Sengsara
-
Kecelakaan Maut di Bandung, Suami, Istri dan Keponakan Asal Depok Tewas di Jalur Kamojang
-
Antisipasi Letusan Freatik, Pendakian Gunung Gede Diperpanjang Penutupannya
-
Stasiun Bogor dan Alun-Alun Kota, Potret Kesemrawutan yang Tak Kunjung Usai