SuaraBogor.id - Libur Natal dan Tahun Baru 2024 menjadi momen bagi masyarakat Indonesia untuk menikmati liburaan bersama keluarga.
Tentunya, banyak masyarakat kali ini tengah menikmati liburan ke beberapa lokasi, salah satunya ke wilayah Bogor.
Berdasarkan pantauan wartawan dilapangan, ada beberapa titik macet di Kota Bogor pada Libur Nataru kali ini.
Seperti, Jalan Otista depan Pasar Bogor yang mana lima lajur kendaraan terpantau mengantre. Meski begitu, antrean ini terpantau tak begitu panjang.
Titik kepadatan kendaraan lainnya juga terlihat di Jalan Ir H Juanda untuk kendaraan yang mengarah ke Jalan Empang. Kondisi serupa juga terjadi di Jalan Kapten Muslihat depan Alun-alun Kota Bogor.
Sebelumnya, Satlantas Polresta Bogor, Polda Jawa Barat bersama pemerintah setempat membuat program Sopir Hebat Jaga Kelancaran (Sobat Jalan) untuk mengantisipasi tiga titik kepadatan lalu lintas (lalin) dan tiga titik penyumbatan arus pada saat kenaikan volume kendaraan saat libur Natal dan malam Tahun Baru 2024.
"Kami masih punya satu titik jembatan lagi yang kurang lebih dua atau tiga hari ke depan selesai, yaitu Jembatan Cibalok daerah Tajur. Namun demikian pas menjelang 25 Desember dan Tahun Baru nanti seluruh jembatan di wilayah Kota Bogor ini dalam kondisi baik dan bisa dilintasi," kata Kasatlantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria.
Demikian juga, kata dia, terhadap dua titik kepadatan lalin di antaranya jalan Pajajaran di mana masyarakat biasanya berbondong-bondong berwisata ke Kebun Raya, sehingga juga yang menjadi atensi atau perhatian program Sobat Jalan dan rekayasa lalin.
Selanjutnya, tiga titik yang berpotensi terhadap penyumbatan arus lalu lintas di SSA, di antaranya, Warung Bogor, Pasar Bogor, BTM dan juga Jembatan Merah, Jalan Kapten Muslihat.
"Kebun Raya itu tercatat jika weekday bisa mencapai 4 ribu, tapi weekend apalagi Tahun Baru itu bisa lebih dari 15 ribu. Itu yang kami antisipasi dan tetap berupaya jaga keselamatan terhadap pengguna jalan, mudah-mudahan pengamanan Natal dan Tahun Baru ini berjalan lancar," katanya.
Galih menegaskan, Satlantas tidak akan memberlakukan ganjil genap, petugas akan mengurai potensi kemacetan dengan program Sobat Jalan agar memberikan kelancaran terhadap kendaraan-kendaraan yang masuk dan juga keluar Kota Bogor.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita
-
Damkar Ciomas Bawa Mobil Tempur Cuma Buat Isi Kolam Renang Bocah yang Nangis Kejer
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025