SuaraBogor.id - Kecelakaan maut kembali terjadi di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kali ini di Jalan Raya Cileungsi-Jonggol, Desa Mekarsari, Kecamatan Cileungsi.
Pada peristiwa itu, seorang pengendara motor tewas usai masuk kolong truk di Jalan Raya Cileungsi-Jonggol sekitar pukul 05.30 WIB, Kamis (18/1/2024).
Kasat Lantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama membenarkan peristiwa kecelakaan maut tersebut.
“Sebelum terjadi Kecelakaan Lalu lintas Kendaraan Sepeda motor Honda PCX dengan nomor polisi B-5183-TLH bergerak dari arah Jonggol menuju ke arah Cileungsi, setibanya di TKP diduga pengendara kurang konsentrasi dan tidak dapat mengendalikan laju kendaraannya," ujarnya kepada wartawan.
Saat kejadian, korban bergerak menuju ke jalur kanan dan membentur kendaraan truk.
"Tiba-tiba bergerak ke jalur kanan dan membentur bagian depan kendaraan Truck Mitsubishi Colt Diesel dengan nomor polisi B-9834-UDG yang sedang bergerak dari arah berlawanan. Sehingga terjadilah kecelakaan lalu lintas,” imbuhnya.
Akibat dari kejadian tersebut korban berinisial LTR (49) penumpang motor meninggal dunia di tempat, sementara BAWL(15) mengalami luka berat dan keduanya dilarikan ke RS MH Thamrin.
"Korban kecelakaan satu orang meninggal dunia dan satu orang luka berat, total kerugian material diperkirakan Rp500 ribu,” ungkapnya.
Baca Juga: Ditinggal Saat Tawuran di Jalan Raya Bogor, Polisi Amankan Empat Unit Kendaraan
Berita Terkait
-
Ditinggal Saat Tawuran di Jalan Raya Bogor, Polisi Amankan Empat Unit Kendaraan
-
Kantong Parkir Truk Tambang Parung Panjang Sudah Beroperasi, Ketua DPRD Bogor Ingatkan Pemprov Jabar Soal Jalan Rusak
-
Bawaslu Bogor Tetapkan Icang Aliudin Tersangka, Kasus Dugaan Pelanggaran Elly Yasin dan Ravindra Kok Bisa Lolos?
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
Terkini
-
Razia Pajak 3 Hari di Simpang Sentul Bogor: Siapa Belum Bayar Kena Cekal!
-
Bikin Penasaran! Abdul Khoir Punya Rencana Ini Untuk Susukan Bojonggede
-
Jalur 4 Stasiun Depok Lumpuh Sempat Kacaukan KRL, Sekarang Rute Bogor-Jakarta Normal Lagi
-
Rahasia Mendapatkan Ratusan Ribu dari 5 Link DANA Kaget, Cepat Sebelum Kehabisan Kuota!
-
Lunasi Pajak Kendaraan atau Surat Tilang Menanti, Inilah Fokus Operasi Zebra di Simpang Sentul