Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Senin, 05 Februari 2024 | 08:05 WIB
ilustrasi pelecehan seksual (pixabay.com/@RosZie)

SuaraBogor.id - Dugaan oknum guru cabul di Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menjadi sasaran amukan warga.

Pasalnya, warga tersulut emosi ketika mendengar oknum guru agama itu melakukan aksi pelecehan seksual kepada muridnya.

Kapolsek Klapanunggal Iptu Silfi Adi Putri mengatakan, warga geram atas perbuatan oknum guru tersebut. Sehingga pihaknya pun mengamankan oknum guru dari amukan warga.

"Bukan ditangkap karena memang belum jadi tersangka, kami lihat situasi tidak kondusif dan kami amankan dulu di polres," kata Silfi kepada wartawan, dikutip Senin (5/2/2024).

Baca Juga: PAN Ajak Warga Bogor Pilih Prabowo-Gibran 14 Februari, Bima Arya: Kebaikan Harus Terus Berlanjut

Oknum guru tersebut diamankan pihak kepolisian sejak Sabtu 3 Februari 2024, saat warga yang emosi dan hendak menerobos masuk rumah oknum guru.

"Iya warga sempat mau masuk kerumah, tapi saat ini sudah ada di Polres Bogor," paparnya.

Silfi juga menyebutkan hingga saat ini proses penyelidikan masih terus berlanjut, polisi berusaha mengumpulkan bukti-bukti serta keterangan guna mengungkap kebenaran dari kasus tersebut.

Diketahui sebelumnya siswi SD di Klapanunggal menjadi korban pelecehan seksual oleh gurunya sejak duduk di kelas lll dengan tindakan kurang lebih sebanyak lima kali.

Baca Juga: Tabrak Sejumlah Pengendara, Detik-detik Perampok Babak Belur Kena Amukan Massa di Empang Bogor

Load More