SuaraBogor.id - Politisi Gerindra Rudy Susmanto mengajak semua elemen masyarakat untuk bersatu pada momen Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah ini.
Apalagi kata Rudy yang juga merupakan Ketua DPRD Kabupaten Bogor itu, Hari Raya Idul Adha kali ini tentu bisa menjadi momen untuk menjaga persatuan di tengah tahapan Pilkada Bogor.
"Idul Adha adalah momen sakral yang mengajarkan kita tentang nilai-nilai keikhlasan dan pengorbanan. Saya berharap kita semua bisa mengambil hikmah dari perayaan ini untuk memperkuat persaudaraan dan solidaritas antarwarga," ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga situasi yang kondusif dan damai selama proses pemilihan berlangsung.
Baca Juga: Kebun Raya Bogor Gelar Salat Idul Adha 1445 Hijriyah Besok, Dibuka untuk Umum
"Kita saat ini sedang berada dalam tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bogor 2024. Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk menjaga suasana yang kondusif, tidak mudah terprovokasi, dan tetap tenang dalam menghadapi setiap dinamika yang terjadi," kata dia.
Selain itu, Rudy mengapresiasi kerja keras panitia pemilihan serta aparat keamanan yang telah berusaha maksimal untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses demokrasi ini.
"Terima kasih kepada seluruh petugas pemilihan dan aparat keamanan yang telah bekerja keras. Peran kalian sangat penting dalam menjaga kelancaran proses pemilihan ini," tuturnya.
Dalam kesempatan ini, Rudy juga mengajak masyarakat untuk menjadikan Idul Adha sebagai momentum berbagi dan mempererat tali silaturahmi.
"Melalui ibadah kurban, mari kita tingkatkan kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi mereka yang membutuhkan. Semoga semangat berbagi ini bisa terus tumbuh dan memperkuat solidaritas sosial di Kabupaten Bogor," ungkap Rudy.
Baca Juga: Masjid Raya Jadi Pusat Perayaan Idul Adha 1445 H di Kota Bogor
Rudy Susmanto berharap agar perayaan Idul Adha 1445 H dapat berlangsung dengan khidmat dan penuh kebahagiaan, serta menjadi momen yang mempererat persatuan di tengah masyarakat.
"Saya berharap kita semua dapat merayakan Idul Adha dengan hati yang bersih dan damai, serta terus menjaga persatuan dan kerukunan dalam menghadapi setiap tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bogor 2024," tutupnya. [Antara].
Berita Terkait
-
Mau Evaluasi Data Pemerintah Pusat, Ridwan Kamil: DTKS Bukan Kitab Suci
-
Beberkan Isi Pertemuan di Lebak Bulus, Rano Karno Tawari Anies Jadi Konsultan
-
Jokowi Endorse Ridwan Kamil, Pramono Ogah Ambil Pusing dan Malah Mendoakan: Semoga Sehat Semua
-
Bertemu Satu Jam, Pramono Sebut Pertemuan dengan Anies Berlangsung dari Hati ke Hati
-
Respons Ridwan Kamil Soal Pertemuan Anies dengan Pramono-Rano: Saya Tidak Tahu Artinya Apa
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor