SuaraBogor.id - Kebakaran yang terjadi di Pasar Ciampea Endah, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Selasa kemarin menghanguskan 75 kios.
Kapolsek Ciampea Kompol Suminto mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan penyebab kebakaran tersebut.
Pasalnya, kata dia sumber api terjadinya kebakaran belum diketahui hingga saat ini.
"Guna penyelidikan lebih lanjut, kasus ditangani Unit Reskrim Polsek Ciampea," katanya.
Ia menjelaskan kepolisian telah melakukan sejumlah tindakan diawali dengan melakukan pemeriksaan dan mengamankan tempat kejadian perkara (TKP) dengan garis polisi.
Polsek Ciampea bahkan turut melakukan evakuasi, membantu pemadaman api, hingga membantu mengamankan barang-barang miliki pedagang yang berhasil diselamatkan dari kobaran api.
Suminto menjelaskan, laporan mengenai peristiwa kebakaran itu diterima pada Selasa (30/7) sekitar pukul 15.30 WIB yang disampaikan oleh petugas keamanan pasar Alpin Alamsyah.
Kepulan asap berasal dari kios pedagang ikan asin milik Wati tepatnya di blok C1 no 117 Pasar Ciampea Endah.
"Petugas sekuriti dan para pedagang berusaha untuk memadamkan, namun api semakin besar dan dengan cepat merambat ke sejumlah kios lainnya, sehingga petugas kemudian menghubungi petugas pemadam kebakaran," kata Suminto.
Saat itu, guna mengantisipasi meluasnya kebakaran dan penjarahan, kemudian petugas dengan para pemilik kios melakukan evakuasi dan mengamankan barang milik masing-masing.
Baca Juga: Oknum TNI DPO Ditangkap di Klapanunggal, Korupsi Kredit Rp55 Miliar di Kostrad
Kobaran api dapat dipadamkan pada pukul 22.45 WIB dengan mengerahkan sembilan unit armada pemadam kebakaran dari berbagai wilayah.
"Tidak ada korban jiwa, sedangkan jumlah kios di Blok C1 dan C2 yang berjumlah sekitar 425 unit, diperkirakan 75 kios yang rusak dan terbakar, yaitu kios sembako dan kios plastik dan kerugian materi belum bisa ditaksir," tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita