SuaraBogor.id - Niat berpesta di tempat hiburan malam (THM) seorang pengunjung harus berurusan dengan hukum, usai keciduk membawa narkoba jenis ganja, Rabu (31/7/2024) malam.
Tertangkapnya satu pengunjung itu saat petugas gabungan TNI-Polri dan Satpol PP Kota Bogor, Jawa Barat, melakukan razia miras dan tes urine di sejumlah THM.
Kasat Narkoba Polresta Bogor Kota Kompol Eka Candra mengatakan pemeriksaan ini dilakukan di lima THM yang ada di Kecamatan Bogor Tengah dan Timur pada Rabu (31/07/2024) malam hingga Kamis dini hari.
“Kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan keamanan ketertiban yang ada di wilayah Kota Bogor, sehingga Kota Bogor bisa menjadi wilayah yang aman,” kata Eka.
Lebih lanjut, Eka menyampaikan, di lima THM tersebut petugas melakukan tes urine kepada para pengunjung. Dari hasil tes di lima tempat itu, didapati satu orang di antaranya positif THC atau ganja.
Oleh karena itu, lanjut Eka, pengunjung tersebut dilakukan pemeriksaan lanjutan terkait dari mana sang pengunjung mendapat ganja yang dikonsumsinya.
“Hasil tes urine di antara lima tempat tersebut ada salah satu yang kedapatan THC atau ganja. Setelah itu akan kami periksa dan dalami dari mana atau kapan orang tersebut mengonsumsi ganja tersebut,” jelasnya.
Sementara itu, Eka menyebut, petugas gabungan juga mengamankan sejumlah miras golongan B dan C dari THM-THM tersebut. Diperkirakan ada ratusan botol miras yang diamankan dalam kegiatan ini.
“Untuk miras di Kota Bogor klasifikasi B dan C tidak diperkenankan. Maka kami amankan,” ucapnya.
Baca Juga: Kabar Gembira untuk Wisatawan, Skytrain Puncak Bogor Segera Terwujud
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita
-
Damkar Ciomas Bawa Mobil Tempur Cuma Buat Isi Kolam Renang Bocah yang Nangis Kejer
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025