SuaraBogor.id - Calon bupati Bogor dari Partai Gerindra Rudy Susmanto nampaknya mendapatkan dukungan penuh dari salah satu tokoh Kabupaten Bogor, Rachmat Yasin.
Hal tersebut terlihat saat Rachmat Yasin hadir mendampingi Rudy beraudiensi dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Bogor di Universitas Muhammadiyah Bogor Raya (Umbara) Leuwiliang.
Tak hanya itu saja, Mantan bupati Bogor itu pun memberikan penilaian kepada sosok Rudy Susmanto yang sangat mumpuni untuk menjadi pemimpin Kabupaten Bogor.
Bahkan, eks Bupati Bogor yang akrab disapa RY itu memberi nilai 9 dari 10 untuk Rudy Susmanto.
Baca Juga: Daftar 13 Calon Kepala Daerah Yang Didukung DPP PSI Maju Pilkada 2024
"Figur Rudy? 9 di antara 10," katanya, kepada wartawan, Selasa (6/8/2024).
Rudy Susmanto bersama DPC Gerindra Kabupaten Bogor, telah bertemu dengan Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor Elly Yasin, Senin 5 Agustus 2024.
RY dengan tegas mendukung langkah politik sang istri dalam kontestasi Pemilihan Bupati (Pilbup) Bogor 2024.
"Ya kan Bu Elly sudah jadi politisi. Saya hadir di sini (Umbara) bisa bentuk dukungan (kepada Rudy), bisa juga karena memang saya sudah menyatu dengan keluarga Muhammadiyah," ungkap RY.
RY juga mengingatkan Rudy untuk lebih membumi di kalangan masyarakat.
Baca Juga: DPP Partai Golkar Berikan SK Penetapan Pasangan Imam-Ririn Untuk Pilkada Depok
"Terutama masyarakat ulama, pendidikan dan kesehatan" ungkap RY.
Berita Terkait
-
Klaim Data C1 Berbeda, RK-Suswono Yakin Pilkada DKI Dua Putaran, Pramono-Rano Pede Satu Putaran!
-
Pramono-Rano Sudah Deklarasi Menang Pilkada DKI, KPU Jakarta: Tunggu Hasil Resmi
-
Seret Nama Kapolri soal 'Partai Cokelat' Disebut Cawe-cawe di Pilkada, PDIP: Kasihan Presiden Prabowo
-
Jagoannya Keok di Pilkada Depok, PKS Beri Respons Begini
-
PDIP Desak Prabowo Copot Kapolri, Singgung 'Syahwat Politik Jokowi'
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kereta Api Bawa Berkah, Pemkab Bogor dan KAI Jalin Kerja Sama Kembangkan Kawasan
-
Hasil Quick Count Pilkada Depok: Supian Suri-Chandra Rahmansyah Unggul 54,5 Persen
-
Akui Kekalahan, Mantan Ajudan Iriana Jokowi Ucapkan Selamat kepada Dedie A Rachim
-
Drama Kecelakaan di Bogor, Pajero Ugal-ugalan Tabrak Lari Lima Kendaraan, Satu Orang Luka Berat
-
KPU Kabupaten Bogor Salahkan Paslon 1 dan 2 Gara-gara Partisipasi Pemilih Turun?