SuaraBogor.id - Misteri penemuan mayat pria di Sungai Ciapus, Desa Ciherang, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor, akhirnya terungkap.
Korban diketahui berinisial O (39), warga Bogor Selatan, Kota Bogor, yang telah meninggalkan rumah sejak seminggu lalu.
Mayat pria tersebut pertama kali ditemukan oleh warga pada Selasa, 11 Maret 2025, sekitar pukul 16.30 WIB.
Lokasi penemuan berada di perbatasan Desa Laladon, Kecamatan Ciomas, dan Desa Ciherang, Kecamatan Dramaga.
Kasi Humas Polres Bogor, Iptu Desi Triana, menjelaskan bahwa warga yang menemukan mayat tersebut segera melaporkannya ke Bhabinkamtibmas setempat.
"Bhabinkamtibmas langsung mengecek lokasi dan mendapati pria yang mengambang di sungai itu sudah meninggal. Saat ditemukan, tidak ada identitas pada tubuh korban," kata Desi dilansir dari Metropolitan -Jaringan Suara.com.
Setelah menerima laporan, Polsek Dramaga segera mengevakuasi jenazah dan membawanya ke RSUD Ciawi untuk proses identifikasi.
Hasil identifikasi mengungkap bahwa korban adalah O (39), warga Kelurahan Muarasari, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.
Polisi kemudian menghubungi keluarga korban untuk memastikan identitasnya. Pihak keluarga membenarkan bahwa pria tersebut merupakan anggota keluarga mereka. Namun, mereka menolak untuk dilakukan otopsi.
Baca Juga: Akses Tol BORR OCBD Dibuka, Solusi Kemacetan di Kota Bogor?
"Pada Rabu, 12 Maret 2025, sekitar pukul 02.43 WIB, jenazah diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan," jelas Desi.
Berdasarkan keterangan keluarga, korban mengalami gangguan jiwa dan telah meninggalkan rumah sejak satu minggu sebelum ditemukan.
Sebelumnya, sejumlah anak yang sedang berenang di Sungai Ciapus dikejutkan dengan penemuan mayat tersebut.
Mereka berteriak ketakutan setelah melihat tubuh pria mengambang di sungai.
"Anak-anak yang sedang mandi di sungai tiba-tiba berteriak karena melihat jasad. Warga sekitar langsung berdatangan. Saat ditemukan, mayat tersebut dalam posisi terlentang," ujar seorang warga, Yadi.
Berita Terkait
-
Akses Tol BORR OCBD Dibuka, Solusi Kemacetan di Kota Bogor?
-
Ultah ke-11 Suara.com, Wali Kota Bogor Dedie A Rachim Beri Ucapan Spesial
-
Bupati Rudy Susmanto Ucapkan Selamat Ultah ke-11 untuk Suara.com: Dari Bogor Menuju Istimewa
-
Jadwal Imsakiyah Bogor Kamis 13 Maret 2025, Jangan Lewatkan Waktu Sahur
-
Ngaku Tak Tahu Dedi Mulyadi Bongkar Hibisc Fantasy, Satpol PP: Jam Segitu Saya Lagi Ngaji, Minimal Satu Dua Ayat
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Proyek Vital Bogor Mandek Total Akibat 'Sengkarut' Kebijakan Dedi Mulyadi dan Material Langka
-
4 Fakta Penting Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis, Dari Vonis 20 Tahun Hingga Dekam di Lapas Cibinong
-
3 Fakta Mengejutkan dari Kasus Wanita Paruh Baya Tanpa Listrik di Pamijahan
-
Harvey Moeis Resmi Jalani Vonis 20 Tahun Penjara di Lapas Cibinong Bogor
-
5 Poin Penting Video Viral Istri Kades di Cigudeg Pamer Uang: Dari Camat dan Komentar Pedas Netizen