-
Bupati Bogor, Rudy Susmanto, memaparkan peluang investasi 4 tahun ke depan, berfokus pada pembangunan strategis di wilayah Timur, Barat, Utara, dan Selatan.
-
Di Bogor Selatan, akan dibangun jalan alternatif baru menuju Puncak, yaitu Jalan Tawasul/Telaga Warna-Sentul, yang akan dimulai pada tahun 2026.
-
Pengembangan calon Ibu Kota Bogor Barat di Cigudeg dan calon Ibu Kota Bogor Timur (Biotown) dengan MoU serah terima lahan menjadi fokus investasi utama.
SuaraBogor.id - Bupati Bogor, Rudy Susmanto memberikan bocoran proyek pembangunan strategis untuk para investor dalam meraup cuan dalam rentan waktu empat tahun yang akan datang.
Hal itu disampaikan Rudy Susmanto usai menggelar Anugerah Pajak dan Retribusi Daerah dan Promosi Investasi di Kabupaten Bogor, Rabu 26 November 2025.
"Jadi kami menyampaikan hanya gambaran sekilas, pertama rencana kami 4 tahun kedepan terhadap bogor wilayah Timur dan Bogor wilayah barat, wilayah utara, wilayah selatan," kata Rudy.
Di wilayah Selatan Kabupaten Bogor, Bupati Bogor menyampaikan bahwa akan ada peluang ekonomi untuk para investor. Sebab, kata dia, bakal ada jalan alternatif baru yang menuju ke Puncak.
"Insyaallah kami akan membangun jalan tawasul, telaga warna Sentul, dari megamendung ke cisarua yang akan dimulai di 2026," kata Rudy.
Sementara di wilayah Barat Kabupaten Bogor, bakal ada pusat pertumbuhan ekomomi dan calon Ibu kota Kabupaten Bogor Barat yang berada di Kecamatan Cigudeg dan sekitarnya.
"Lalu di wilayah Bogor Barat terkait calon Ibu Kota Bogor barat atau pusat pertumbuhan ekonomi bogor barat, diketuai oleh pak wakil bupati, tahapan sudah berjalan, kami sudah mendapatkan jawaban dari PTPN untuk dapat menindaklanjuti secara administratif supaya penguasaan lahan dapat digunakan sebagai calon ibukota bogor wilayah barat," kata Rudy.
Di wilayah Timur Kabupaten Bogor, Pemerintah Kabupaten Bogor juga sudah melakukan penandatanganan nota kesepahaman serah terima lahan calon ibu kota Bogor Timur.
"Untuk timur malam hari ini kita menandatangani kesepakatan bersama, MoU serah terima 63,5 hektar lahan yang mana tadi dipaparkan namanya Biotown itu merupakan salahsatu titik lokasi ibukota bogor timur," papar dia.
Baca Juga: Pembangunan Koperasi Merah Putih Bogor Haram Beli Lahan Baru, Kajari: Kita Pakai Aset Desa
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
-
Pembangunan Koperasi Merah Putih Bogor Haram Beli Lahan Baru, Kajari: Kita Pakai Aset Desa
-
Bupati Bogor Tunda Aksi Besar di Pemkab! Pengisian Jabatan Eselon II Digeser, Ada Apa?
-
Rp6.500 Per Kg Gabah dan Pupuk Turun 20 Persen: Jurus Prabowo Bikin Petani Bogor Cuan Gila-Gilaan
-
Update Forensik Kasus Alvaro: Polisi Temukan 5 Sampel Tulang Termasuk Rahang Bawah di Tenjo
-
3 Hidden Gem Wisata Alam Ciampea Bogor Buat Healing Akhir Tahun Anti Macet
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Puncak Bogor Segera Punya Jalan Alternatif Baru! Ini Proyek Rudy Susmanto yang Dimulai 2026
-
Berkontribusi Dukung Asta Cita, BRI Terima Penghargaan dari Kementerian IMIPAS
-
Pembangunan Koperasi Merah Putih Bogor Haram Beli Lahan Baru, Kajari: Kita Pakai Aset Desa
-
Bupati Bogor Tunda Aksi Besar di Pemkab! Pengisian Jabatan Eselon II Digeser, Ada Apa?
-
Rp6.500 Per Kg Gabah dan Pupuk Turun 20 Persen: Jurus Prabowo Bikin Petani Bogor Cuan Gila-Gilaan