SuaraBogor.id - Momen unik atlet Polandia tidak bawa bendera viral di media sosial. Akibatnya, atlet tersebut pinjam bendera Indonesia.
Momen unik atlet Polandia pinjam bendera Indonesia itu terekam kamera saat beradu kemampuan di ajang kejuaraan dunia.
Kemiripan warna bendera RI dengan salah satu negara di kawasan Eropa Tengah, Polandia membuat momen tersebut seketika viral.
Bendera RI nampak dilepas dari sang atlet Tanah Air. Sang merah putih kebanggaan Indonesia dipinjam salah satu atlet Polandia untuk dikenakan di atas podium.
Baca Juga:Viral Pria Diduga Maling, Jadi Bulan-bulanan Warga Kediri, Ditendang dan Digebuki
Saat dikalungkan di pundak atlet tersebut, bendera Merah Putih dibalik menjadi Putih Merah. Atlet tersebut berasal dari Polandia, negara yang diketahui memiliki warna bendera berkebalikan dengan bendera Indonesia.

"Momen saat tim Polandia meminjam bendera Indonesia, lain kali bawa sendiri ya," bunyi keterangan dalam video tersebut, dikutip suara.com, Minggu (10/10/2021).
Dalam kolom deskripsi video tersebut juga dijelaskan bahwa beberapa tahun lalu hal ini juga pernah terjadi pada atlet Indonesia.
Sprinter kebanggaan Indonesia, Lalu Muhammad Zohri juga sempat memakai bendera Polandia yang dibalik saat prosesi pengalungan medali.
"Kalau kaya gini jadi ingat sama kejadian Muhammad Zohri, sekarang gantian Polandia yang minjem haha #indahnyaberbagi. Sumber video @Semangat_Pemuda45," tulis akun tersebut.
Baca Juga:Viral! Kecelakaan di Gerbang Tol Sentul Barat, Bus Seruduk Mobil
Tanggapan warganet
- 1
- 2