Sebut Tidak Ada Perintah Salat Lima Waktu di Alquran, MUI Minta ini ke Ade Armando

Tentunya hal ini menjadi oerhatian serius dari berbagai pihak, seperti dari MUI. Namun, Ade Armando menyebut banyak yang salahpahaman terkait hal tersebut

Andi Ahmad S
Jum'at, 05 November 2021 | 13:38 WIB
Sebut Tidak Ada Perintah Salat Lima Waktu di Alquran, MUI Minta ini ke Ade Armando
Ade Armando sebut tidak ada perintah salat 5 waktu di Alquran. (YouTube/CokroTV)

“Poin yang kedua sebaliknya, yang tidak punya kompeten yang tidak punya keilmuan yang tidak punya otoritatif soal perintah sholat lima waktu, prinsip Alquran dan hadits, ijma ulama, sebaiknya tidak berkomentar ya, karena bisa bias pemahaman," ujar Amirsyah.

Karena itu, Amirsyah menyarankan agar Ade Armando juga fokus di bidang keahliannya saja. "Jadi, kalau beliau itu kompetensinya komunikasi, berkomentarlah soal komunikasi supaya tidak bias. Komentar sesuai keahlian, bukan berkomentar untuk sensasional," kata dia.

Menurut Amirsyah, masih banyak hal lain yang menarik dalam bidang komunikasi dan bidang komunikasi pun masih banyak yang dikomentari. Contohnya, bidang komunikasi ilmu yang sangat luas dan pengaruhnya besar, yaitu komunikasi yang bermanfaat untuk kemaslahatan, bukan komunikasinya yang menimbulkan kegaduhan, bukan komunikasi yang menimbulkan adu domba.

Baca Juga:Kemenag: Pernyataan Ade Armando soal Salat 5 Waktu Tidak Berdasar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini