SuaraBogor.id - Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto mengatakan, saat ini Kota Bogor kembali masusk ke PPKM level 1 yang sebelumnya sempat naik ke PPKM level 2.
Hal tersebut disebabkan muncul kembalinya kasus Covid-19 di Kota Bogor. Kini menjuelang Natal dan Tahun Baru Kota Hujan tersebut kembali ke PPKM level 1.
"Saya meminta kepada masyarakat agar tetap waspada dan menerapkan protokol kesehatan," katanya kepada wartawan, Rabu (15/12/2021).
Bima Arya menyebut, indikator penurunan level salah satunya membaiknya kasus harian Covid-19 di Kota Bogor. Pekan lalu Kota Bogor masuk PPKM Level 2, lantaran terjadinya kasus saat pembelajaran tatap muka (PTM).
Baca Juga:Rangkaian CSR, PT Honda Prospect Motor Revitalisasi Marka Jalan dan Rambu Lalin Bogor
"Kemarin itu naik karena ada kasus positif Covid-19 di sejumlah sekolah saat PTM. Tapi saat ini semuanya sudah sembuh, dan kasus Covid-19 sudah melandai," katanya.
Selain menurunnya kasus Covid-19, capaian vaksinasi Covid-19 juga menjadi salah satu faktor yang membuat Kota Bogor kembali masuk PPKM Level 1.
"Alhamdulillah vaksinasi Covid-19 di Kota Bogor sudah di atas 80 persen. Vaksinasi lansia juga di atas 50 persen. Makannya kita kembali ke PPKM Level 1 lagi," ujarnya.
Kendati kondisi Covid-19 di Kota Bogor terus membaik, Bima tetap mewanti-wanti agar masyarakat tidak lengah dan selalu waspada. Ia menyebut, seluruh aparat dan Forkompinda dalam posisi Siaga 1.
"Saya lihat kondisi Covid-19 menjelang akhir tahun ini membaik. Tapi tetep menjelang libur Nataru semua siaga 1. Jelang 24 Desember nanti, kami Forkopimda Kota Bogor akan monitor terus pergerakan warga termasuk arus masuk ke Kota Bogor," tukasnya.
Baca Juga:Wali Kota Bogor Bima Arya Resmi Diadukan GKI Yasmin ke Ombudsman RI Soal Tanah Hibah