SuaraBogor.id - Sejumlah rumah warga dan fasilitas umum di Kampung Ciwalen, Desa Ciwalen, Kecamatan Sukaresmi rusak setelah diterjang angin puting beliung.
Tidak ada korban jiwa dan luka dalama kejadian tersebut, tapi beberapa bangunan milik warga rusak pada bagian atap. Rabu (6/4/2022).
Dedy (38) warga setempat mengatakan, sebelum terjadi angin puting beliung awan tebal sempat mengilingi permukiman warga dan terjadi hujan.
"Setelah hujan reda, tiba-tiba angin kencang atau puting beliung yang cukup besar muncu, dan sempat membuat panik sejumlah warga," katanya.
Baca Juga:Jadwal Buka Puasa Bogor, Cianjur dan Depok, Hari Ini Rabu 6 April 2022
Akibatnya, kata dia, sejumlah rumah warga mengalami kerusakan dibagian atap, selain itu beberapa dasilitas umum juga rusak setelah diterjang angin puting beliung.
"Atap rumah warga rusak, usai diterjang angin puting beliung juga merusak bagian atap dan papan reklame toko modern," ucapnya.
Rusmana menyebutkan, angin puting beliung yang akan wilayah itu merupakan kejadian kali pertama dan tidak menimbulkan korban jiwa ataupun luka.
"Kejadiannya menjelang buka puasa, untuk rumah warga yang terdampak masih dalam pendataan. Warga masih bergotong royong membantu membersihkan material bangunan yang tersapu angin," ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Rudi Wibowo mengatakan, pihaknya telah menerima laporan kejadian angin puting beliung, dan telah menurunkan sejumlah personil.
"Sejumlah personil telah diturunkan ke lokasi kejadian, untuk melakukan penanganan dan assesment, akibat kejadian puting beliung," ucapnya.
Ia menambahkan, berdasarkan laporan sementara, hingga saat ini tidak ada korban jiwa dan luka dalam kejadian itu, namun sejumlah warga mengalami kerusakan pada bagian atap.
Kontributor : Fauzi Noviandi