SuaraBogor.id - Kecelakaan maut terjadi Jalan Raya Panjalu-Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu sore, menyebabkan empat orang meninggal dunia.
Dalam peristiwa nahas tersebut ada empat kendaraan yang terlibat. Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo menjelaskan kronologis kecelakaan tersebut berawal dari bus pariwisata PO Pandawa yang melaju di lokasi kejadian dengan kontur jalan menurun.
Kemudian bus tersebut menabrak micro bus yang sedang berhenti di pinggir jalan. Setelah menabrak micro bus tersebut, bus tersebut juga menabrak kendaraan sepeda motor dan mobil boks dari arah berlawanan. Bus juga sempat menabrak rumah warga di sekitar lokasi kejadian.
Berikut sejumlah fakta kasus kecelakaan maut di Ciamis yang sebabkan empat orang meninggal dunia
Kronologis kecelakaan
Peristiwa nahas ini terjadi saat bus pariwisata PO Pandawa yang membawa rombongan peziarah dari Tangerang melintas di Jalan Raya Payungsari, Dusun Pari, Desa Payungsari, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Sabtu (21/5/2022) petang.
Bus di lokasi kejadian melaju tidak terkendali kemudian menabrak kendaraan mini bus dan sepeda motor, lalu berhenti setelah menabrak rumah warga di pinggir jalan.
Hasil pendataan tim Dokkes Polres Ciamis peristiwa itu menyebabkan empat orang meninggal dunia, kemudian 16 orang mengalami luka ringan dan sedang.
Sopir bus sempat menghilang
Baca Juga:Fakta Kecelakaan Maut Bus Peziarah di Ciamis, Tabrak Rumah hingga Renggut 4 Nyawa
Sopir bus maut ini pada 22 Mei 2022 sempat dilaporkan menghilang dari rumah sakit. Hal itu disampaikan pihak Kepolisian Resor Ciamis.