Sukses Jaga Bambang Trihatmodjo, Mayangsari Beberkan Cara Lindungi Suami dari Pelakor

Mayangsari mengunggah foto kebersamaannya dengan sang suami di laman Instagramnya.

Andi Ahmad S
Senin, 11 Juli 2022 | 23:06 WIB
Sukses Jaga Bambang Trihatmodjo, Mayangsari Beberkan Cara Lindungi Suami dari Pelakor
Siti Khirani Trihatmodjo diapit Bambang Trihatmodjo dan Mayangsari. [Instagram]

SuaraBogor.id - Hubungan rumah tangga Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo nampaknya sangat jauh dari kata perceraian, meski mendapatkan sorotan dari berbagai pihak.

Kini, mereka tengah diambang kebahagiaan yang sangat besar karena baru merayakan ulang tahun pernikahan yang ke-22.

Mayangsari mengunggah foto kebersamaannya dengan sang suami di laman Instagramnya.

Disana terlihat kemesraan pasangan tersebut sambil berpelukan dan senyum dengan bahagia.

Baca Juga:Viral Pria Ditanya Kriteria Istri Idaman, Jawabannya Bikin Warganet Nyinyir

Rupanya, ia juga menggelar acara kecil-kecilan untuk memperingati hari spesial tersebut di kediamannya.

"Today, Tomorrow and Always. 7 Juli 2000 sampai 7 Juli 2022,” kata Mayansari, mengutip dari Herstory -jaringan Suara.com, Senin (11/7/2022).

Di usia pernikahan yang sudah menginjak 20 tahun, Mayangsari ternyata memiliki rahasia untuk menjaga Bambang dan hubungannya semakin harmonis sehingga jauh dari pelakor.

Rahasia tersebut pun diketahui saat dirinya berbincang dengan Ashanty.

Ia mengaku tak memiliki kelebihan apapun dibandingkan wanita di luar sana dan belum pandai menjadi seorang istri yang baik.

Baca Juga:Ditanyai Tipe Istri Idaman, Jawaban Pria Berbaju Loreng Bikin Publik Emosi: Model Begitu Kagak Mau Sama Bapak

“Mungkin diluar sana lebih banyak perempuan yang lebih pintar dari aku,” ucap Mayangsari dikutip dari kanal YouTube NGOBROL ASIX.

Namun, Mayangsari mengaku sangat percaya diri dan mengakui dirinya sebagai istri idaman.

“Kalau dari aku sendiri sih, yang terpenting ya ibu-ibu kalau di rumah wangi aja, cantik aja dulu buat diri sendiri,” ujar Mayangsari.

Ia juga mengaku sangat miris ketika melihat ibu-ibu yang sangat cuek dengan penampilannya ketika bertemu dengan suami. Menurutnya, penampilan adalah nomor satu dan sangat penting untuk membuat suami nyaman meski hanya di rumah saja.

“Kalau aku prinsipnya gini, mau di rumah mau di luar aku harus tetep sama gitu, ya alis harus joget, wangi,” kata Mayangsari.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak