Video CCTV Tunjukkan Aksi Rizky Billar Lempar Bola Billar ke Lesti, Dilakukan di Depan Banyak Orang

"Video ini diketahui terekam pada CCTV tanggal 29 Oktober 2021,"

Galih Prasetyo
Rabu, 12 Oktober 2022 | 05:00 WIB
Video CCTV Tunjukkan Aksi Rizky Billar Lempar Bola Billar ke Lesti, Dilakukan di Depan Banyak Orang
Warganet dibuat geram oleh peredaran CCTV yang disebut merekam kekerasan dalam rumah tangga yang dilakukan Rizky Billar kepada istrinya, Lesti Kejora. [Instagram]

SuaraBogor.id - Beredar rekaman CCTV yang memperlihatkan detik-detik Rizky Billar berniat melempar istrinya, Lesti Kejora dengan bola billiar.

Pada rekaman CCTV yang diunggah sejumlah akun gosip di Instagram memperlihatkan Rizky Billar tampak menggunakan kaos biru.

Rizky Billar sempat mengambil bola dari meja billar, setelahnya ia langsung ancang-ancang ingin melempar bola ke arah Lesti.

Namun aksinya itu tak terjadi lantaran ia keburu terpleset sendiri. Kesal lantaran terjatuh, terlihat Rizky Billar kemudian melempar bolanya ke dalam kolam renang.

Baca Juga:Kengerian Video Detik-detik Rizky Billar Lempar Bola Bilyar ke Lesti Kejora

Meski hampir menjadi korban pelemparan bola dari sang suami, dari tayangan CCTV terlihat Lesti tetap berusaha menghampiri sang suami.

Parahnya lagi aksi Rizky Billar itu dilakukan di depan banyak orang. Dalam rekaman CCTV terlihat sejumlah pria tampak berada di sekitar meja billar dan kolam renang rumah Lesti dan Rizky Billar.

"Beredar video ketika Rizky Billar mencoba melempar Bola billiar ke arah Lesti Kejora. Video ini diketahui terekam pada CCTV tanggal 29 Oktober 2021. Video ini juga mrupakan bukti kekerasan dalam rumah tangga yang diserahkan Lesti pada pihak kepolisian," tulis caption unggahan akun Instagram @tante.rempong.official

Sementara itu, penyidik Polres Metro Jakarta Selatan menyiapkan 15 pertanyaan dalam pemeriksaan penjaga rumah sebagai saksi kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) oleh Rizky Billar terhadap istrinya Lesti Kejora.

"Bisa memberikan keterangan seputar pertanyaan yang sudah kita siapkan. Kita menyiapkan 15 pertanyaan," kata Kasi Humas Polrestro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi mengutip dari Antara.

Baca Juga:CCTV Perlihatkan Rizky Billar Ngamuk Lempar Bola Biliar ke Lesti Kejora yang Sedang Hamil

Namun lebih lanjut Nurma, mengatakan tidak menutup kemungkinan penyidik menambah pertanyaan untuk menggali keterangan guna menjelaskan duduk perkara atas kasus yang sudah dilaporkan.

Menurut dia, saat ini kepolisian telah melakukan pemeriksaan terhadap tujuh orang saksi atas kasus dugaan KDRT oleh Rizky Billar kepada istrinya Lesti Kejora.

Kasus kekerasan yang dialami penyanyi Lesti Kejora terjadi pada 28 September 2022 pukul 01.51 WIB dini hari di kediaman keduanya di Cilandak, Jakarta Selatan.

Saat itu, Rizky melakukan kekerasan fisik dengan mendorong dan membanting korban ke kasur serta mencekik leher korban sehingga jatuh ke lantai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini