Dipecat Usai Laporkan Pungli, Guru Honorer di Bogor Bikin Siswa-siswa Terharu

Kisah Reza Ernanda menjadi sorotan publik usai melaporkan dugaan pungli yang terjadi.

Amelia Prisilia
Rabu, 13 September 2023 | 20:32 WIB
Dipecat Usai Laporkan Pungli, Guru Honorer di Bogor Bikin Siswa-siswa Terharu
Ilustrasi Pungli - Apa Itu Pungli? (Freepik)

SuaraBogor.id - Guru honorer di Bogor, Mohamad Reza Ernanda membuat siswa-siswanya terharu usai dirinya secara mengejutkan dipecat oleh pihak sekolah. Diduga kuat, alasan Reza dipecat adalah karena dirinya membongkar pungli yang terjadi di sekolah.

Mohamad Reza Ernanda diketahui merupakan guru honorer di SD Negeri Cibeureum yang berada di Jalan Raya Cibeureum, Kelurahan Mulyaharta, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.

Kisah Reza Ernanda menjadi sorotan publik usai melaporkan dugaan pungli yang terjadi. Terbaru, momen perpisahan dirinya dan siswa-siswa sekolah hari ini, Rabu (13/9/2023) menjadi viral.

Dalam surat pemecatan yang diterima oleh Reza Ernanda, dirinya dituding telah mengambil hak data pribadi di WhatsApp Kepala Sekolah dan menimbulkan konflik internal di kalangan guru.

Baca Juga:Viral, Guru Honorer SD Negeri di Bogor Dipecat Kepala Sekolah Gegara Laporkan Ada Pungli

"Reza Ernanda mengambil tanpa hak data pribadi WhatsApp Kepala Sekolah sehingga menimbulkan konflik internal antara kepala sekolah dengan guru-guru," tulis surat pemecatan Reza.

Momen perpisahan antara Reza Ernanda dan siswa-siswa ini membuat netizen terharu melihatnya. Video tersebut beredar di media sosial hingga kemudian menjadi sorotan Wali Kota Bogor, Bima Arya.

Dirinya lalu dengan sigap mendatangi Kepala Sekolah SD Negeri Cibeureum, Nopi Yeni. Bima Arya lalu membagikan video ketika berbincang dengan Nopi Yeni terkait dugaan pungli ini.

"Iya awalnya gini pak. Memang pada saat penutupan PPDB kan udah selesai. Nah setelah pengumuman itu beberapa hari kemudian ada beberapa yang dekat-dekat tinggal di sini memohon kepada saya," terang Nopi.

Nopi Yeni mengaku sempat menerima PPDB yang selama ini diungkap oleh Reza Ernanda.

Baca Juga:Alasannya Bikin Kaget! Warga Sebut Anang Hermansyah adalah Bapak UMKM Bogor

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak