SuaraBogor.id - Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim secara langsung memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada media Suara.com yang berusia ke-11 tahun.
"Selamat ulang tahun untuk Suara.com yang ke 11," ujar Dedie A Rachim belum lama ini kepada Suarabogor.
Dirinya berharap, di ulang tahun ke 11 ini, Suara.com bisa menjadi media terpercaya bagi masyarakat Kota Bogor khususnya.
"Tentunya juga bisa berkontribusi bagi pengembangan media-media online ada saat ini," imbuhnya.
Baca Juga:Bupati Rudy Susmanto Ucapkan Selamat Ultah ke-11 untuk Suara.com: Dari Bogor Menuju Istimewa
Dia berdoa, Suara.com terus bisa maju dan sukses.
"Panjang umur, sukses selalu dan menjadi media paling hits di Kota Bogor," doa Dedie A Rachim sambil memungkasi.
Sebagai informasi, Suara.com adalah portal berita online yang resmi diluncurkan pada 11 Maret 2014, menjelang Pemilihan Umum Legislatif dan Pemilihan Presiden di Indonesia.
Suara.com dikelola oleh PT Arkadia Media Nusantara di bawah naungan PT Arkadia Digital Media Tbk, dan berfokus pada penyediaan informasi seputar politik, bisnis, hukum, sepakbola, hiburan, gaya hidup, otomotif, sains, teknologi, hingga jurnalisme warga.
Pada HUT tahun ini, Suara.com mengusung tagline #11Inovasi (Inovasi 11 Tahun), Suara.com meluncurkan Suara Hijau, sebuah platform yang membahas berbagai isu lingkungan dan transisi energi.
Baca Juga:Sidak Pasar Sukasari, Dedie Rachim Beri Peringatan Keras, Ini Sebabnya
Pemred Suara.com Suwarjono mengatakan Suara Hijau akan menyoroti berbagai topik penting terkait keberlanjutan, seperti green economy, transisi energi, dan net zero carbon.