SuaraBogor.id - Vokalis Vanilate babak belur digebuki satpam di Tiffaney Club and Lounge, Jalan Alternatif Cibubur, Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (6/12/2020) pukul 00.30 WIB. Rangga Handika digebuki saat baru tampil di acara tersebut.
Kapolsek Pondok Gede , Kompol Jimmy Martin Simanjutak mengatakan peristiwa bermula saat Rangga Handika berdiri di atas subwoofer ketika tampil. Kemudian, salah satu sekuriti menegurnya.
Rangga Handika dikeroyok sampai babak belur oleh lima orang pelaku berinisial F, Y, D, F dan B.
“Korban turun dari speaker, naik lagi ditegur lagi sama security, begitu terus berulang kali,” kata Jimmy di Bekasi, Kamis (17/12/2020).
Baca Juga: Polisi Aniaya Tahanan Narkoba Karena Tolak Tanda Tangan BAP
Saat selesai acara, pengunjung dan pemain band keluar dari tempat hiburan tersebut.

“Di luar,di pekarangan Tiffaney korban dikeroyok lima orang pelaku. Pelaku adalah security klab Tiffany,” ujarnya.
Korban yang dikeroyok melaporkan peristiwa pengeroyokan itu ke Polsek Pondok Gede. Setelah itu, dia divisum dan menyerahkannya ke pihak kepolisian dan polisi langsung memeriksa saksi dari manajemen Tiffancey Club and Lounge.
“Setelah terpenuhi hasil visum, saksi yang cukup, maka pada saat hari Selasa kami dari Polsek Pondok Gede langsung menangkap kelima tersangka tersebut di lokasi diskotik Tiffaney,” ujarnya.
Para pelaku dikenakan Pasal 170 tentang tindakan secara bersama-sama melakukan kekerasan terhadap orang dimuka umum atau pengeroyokan dengan ancaman hukuman 5 tahun 6 bulan.
Baca Juga: Fakta Baru Geng Sadis di Bulaksumur, Salah Satu Anggotanya Residivis
Lima pelaku dihadirkan dalam konferensi pers di Polsek Pondok Gede, Kamis (17/12/2020).
Berita Terkait
-
Bukan Sekali, Dokter dan Istri Diduga Berulang Kali Aniaya ART, Polisi Dalami Motif Kejiwaan
-
Rekam Jejak Brigadir AK di Polri, Dipecat Usai Tewaskan Bayi 2 Bulan Hasil Hubungan Luar Nikah!
-
Disekap di Kamar Kos, Bocah di Penjaringan Jakut Babak Belur Dianiaya Pacar Ibunya
-
Gegara Tegur Pria Pakai Knalpot Brong di Area IGD, Satpam RS di Bekasi Dianiaya Hingga Kejang
-
Aliansi Indonesia Youth Congress Desak Imigrasi Batam Deportasi WNA Pelaku Penganiayaan
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga