Undangan nikah mirip artikel ilmiah
Sebuah undangan pernikahan mirip artikel ilmiah beredar di grup Whatsapp dan menjadi sorotan warganet. Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi bahkan mengira undangan itu hanya main-main.
Melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @BurhanMuhtadi yang diunggah pada Rabu (8/1/2020) Burhanuddin Muhtadi mengunggah foto undangan pernikahan yang mirip artikel ilmiah ini.
"Undangan ini berseliweran di Whatsapp grup. Mungkin yang bikin dosen yang terobsesi Scopus tapi kasih tak sampai," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Kamis (9/1/2020).
Pantauan Suara.com, cuitan Burhan ini telah mendapatkan lebih dari 3.700 like, 2.800 retweet dan 182 komentar dari warganet, pada Kamis (9/1/2020) siang.
Dalam undangan itu tertulis, "Ini Hanya Undangan Resepsi Pernikahan yang Ditulis Mirip Artikel Ilmiah, Bukan Jurnal atau Prosiding." Tertulis juga nama pengantin, waktu acara, sampai denah tempat resepsi pernikahan.
Acara resepsi pernikahan ini rencananya berlangsung pada Selasa, 20 Januari 2020 di Kabupaten Kuantan Singingi, Riau.
Burhan kaget ketika tahu ternyata undangan ini memang benar adanya setelah membaca komentar warganet di cuitannya itu.
Seorang warganet @bayibayuu menjelaskan bahwa Ari Prima, pengantin pria di undangan yang viral itu adalah temannya ketika menempuh program pendidikan magister menuju doktor di jurusan Peternakan, Universitas Diponegoro. Ari Prima sekarang menjadi dosen UMM.
Baca Juga: Anya Geraldine Pamer SIM Baru, Nama Aslinya Jadi Sorotan Netizen
"Ini serius ada orangnya? Ampun, di grup-grup WA yang saya ikuti, undangan ini terkesan main-main," ucap Burhan.
Setelah undangannya viral, Ari Prima sang pembuat undangan tersebut kemudian buka suara. Ia mengaku undangan itu sebenarnya hanya dikirim kepada dosen dan teman-temannya di Pendidikan Magister Menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU).
"Padahal yang dicetak cuma 20 lembar, dan itu hanya untuk dosen dan teman-teman PMDSU, ternyata jadi rame juga," ucap Ari melalui cuitan di akun Twitter @ari_arprim, Rabu (8/1).
Ari Prima mengakui mendapatkan inspirasi membuat undangan seperti itu lantaran ia sering membuat karya tulis ilmiah. Ia ingin momen sakral pernikahannya menjadi berbeda dari pernikahan lainnya.
"Undangan ini memang terinspirasi karena kebiasaan nulis, alhamdulillah Scopus saya juga sampai kok, ini juga enggak main-main, tapi hanya ingin berbeda karena salah satu momen penting dalam hidup," imbuhnya.
Undangan nikah viral, tak bisa datang diminta transfer uang
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kaleidoskop 2025: 9 Kasus Viral Guncang Bogor, Dari Pengoplos Gas Hingga Tragedi Shalat Subuh
-
Niat Berbakti Berujung Maut, Pemuda Bojonggede Tewas Terpanggang di Atas Pohon
-
Senin Depan Berlaku! Flyover Cibinong Resmi Pasang ETLE, Melanggar Langsung Dapat 'Surat Cinta'
-
Pembangunan 600 Unit Huntara di Aceh akan diserahkan pada Pemerintah Daerah pada 8 Januari 2026
-
Ngurus Izin Sambil Nongkrong? Bupati Bogor Boyong Kantor Dinas ke VIVO Mall, Ubah Wajah Birokrasi