SuaraBogor.id - Bus pasien Covid-19 kecelakaan di Tol Jagorawi, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/1/2021). Bus pasien Covid-19 itu dalam keadaan terguling.
Bus yang terlibat kecelakaan lalulintas itu diketahui mengangkut pasien Orang Tanpa Gejala (OTG) Covid-19. Bus pasien Covid-19 itu akan menjalani isolasi di Lido, Kabupaten Bogor.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Bogor, Eko Prabowo mengatakan, bus berwarna biru yang mengangkut pasien Covid-19 berangkat dari Dinkes Kota Bogor pada pukul 11.00 WIB.
"Tadi berangkat di Dinkes Kota Bogor mau ke Lido," katanya saat ditemui di lokasi kejadian.
Baca Juga: Bus Pasien COVID-19 Terguling di Tol Jagorawi Mau ke Pusat Isolasi Lido
Saat melintasi Tol Jagorawi bus tersebut tiba-tiba terguling pada pukul 11.30 WIB.
"Terlibat kecelakaan tunggal, bus sekolah ini diperbantukan untuk mengangkut orang tanpa gejala," imbuhnya.
Menurutnya, diduga kecelakaan tersebut terjadi karena sang sopir mengantuk.
"Mungkin sopirnya mengantuk ya, atau kecepatannya mungkin ya, kita akan lakukan pemeriksaan," ucapnya.
Ia menjelaskan, yang berada dalam mobil tersebut ada sembilan orang, sudah di evakuasi ke RSUD Kota Bogor.
Baca Juga: Bus Pasien COVID-19 Terguling di Tol Jagorawi Bogor
"Ada sembilan orang, satu merupakan sopir dan delapan pasien positif Covid-19," tukasnya.
Pantauan Suarabogor.id, saat ini mobil pengangkut pasien Covid-19 yang terguling itu telah dievakuasi oleh Dishub Kota Bogor.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Berita Terkait
-
Heboh! Ulahnya Bikin Macet, Ending Sapi Kurban usai Berkeliaran di Tol Jagorawi
-
186.322 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Saat Libur Panjang Pekan Ini
-
Akses Keluar Puncak via Tol Jagorawi Ditutup Sementara, Ini Alternatifnya
-
Rombongan Pemotor Masuk Tol Jagorawi, Polisi: Pengantar Jenazah Istri Habib Rizieq
-
Bergeletakan di Tol Jagorawi, Beberapa Ekor Babi Mati Gegara Sopir Truk Ngantuk!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor