Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Minggu, 24 Januari 2021 | 19:21 WIB
Imam Masjid Al Barokah Cikondang, Sukabumi, memperlihatkan kotak amal yang dibobol maling. [Foto: Sukabumiupdate.com]

SuaraBogor.id - Pencurian kotak amal masjid kembali terjadi. Kali ini di Masjid Al Barokah, Kelurahan Cikondang, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi.

Aksi ini dilakukan oleh seorang pemuda pada, Sabtu (23/1/2021) kemarin. Peristiwa pencurian kotak amal masjid itu pun terekam kamera CCTV.

Dalam rekaman tersebut, terlihat pelaku memakai baju lengan panjang warna biru tua dan celana training panjang warna hitam.

Pemuda itu sempat melihat-lihat situasi. Lalu tanpa butuh waktu lama langsung menggasak isi kotak amal Masjid Al Barokah.

Baca Juga: Jokowi Minta PPATK Usut Aliran Dana Teroris JI Lewat Kotak Amal Minimarket

Ketua DKM Masjid Al Barokah, Dede Saripudin mengatakan, aksi pencurian kotak amal itu terjadi sekira pukul 04.27 WIB.

Dilansir dari Sukabumiupdate.com—jaringan Suara.com—Dede menyebut, pelaku membobol kotak amal yang disimpan di depan pintu masjid.

Lalu mengambil isi kotak amal kurang lebih Rp 300.000.

"Pelaku cuma menyisakan uang receh di dalam kotak amal. Enggak kenal siapa pencurinya. Bukan sekali ini aja, tapi sering kemalingan. Makanya dipasang CCTV," kata Dede saat ditemui sukabumiupdate.com, Minggu (24/1/2021).

Tangkapan layar seorang pemuda terekam kamera CCTV tengah membobol kotak amal Masjid Al Barokah Cikondang, Sukabumi, [Ist]

Dede mengaku sudah melaporkan kejadian ini kepada aparat kepolisian.

Baca Juga: Coba Rebut Senjata Petugas Usai Curi Kotak Amal, Habib Ditembak

Ia kesal, lantaran masjid di wilayah tersebut kerap kemalingan.

"Di masjid besar yang di belakang juga, sama, uang kotak amal dicuri. Sudah lapor sama Bhabinkamtibmas di sini, Mudah-mudahan pelakunya bisa segera ditangkap dan dihukum supaya jera," tandas Dede.

Load More