SuaraBogor.id - Seorang mahasiswa Universitas Gajah Mada (UGM), ditemukan meninggal, kepalanya terbungkus plastik di kamar kos. Diketahui mahasiswa UGM itu bernama Stanley Heryanto (20).
Peristiwa itu terjadi di kamar kos berlokasi di Jalan Cokrodipuran Nomor 12, Kalurahan Ngupasan, Kemantren Gondomanan, Jogja pada Selasa (11/2/2021) pukul 09.00 WIB kemarin.
Kasubag Humas Polresta Jogja, Iptu Timbul Sasana Raharja mengatakan jasad Stanley ditemukan oleh Untara yang bekerja di lokasi sebagai penjaga kos.
Pada waktu itu, Untara hendak pergi ke dapur kos yang letaknya di lantai 3. Untara kemudian menyium bau menyengat dari kamar nomor 7 di lantai 3. Setelah itu, Untara mengabarkan temuanya kepada Hari Widodo yang bekerja di lokasi sebagai teknisi kos.
Guna memastikan sumber bau dari kamar, Untara dan Hari Widodo lalu menghubungi Prayitno yang posisinya sebagai supervisor jaga.
Pada pukul 09.30 WIB, Prayitno tiba di tempat dan langsung membuka kamar yang diduga menjadi sumber baru menyengat tadi. Setelah pintu kamar kos dibuka, di dalam ditemukan mayat laki-laki dengan kondisi melepuh dan berbau menyengat.
Pukul 10.53 WIB, anggota Polsek Gondomanan tiba di lokasi setelah mendapat laporan dari saksi. Kemudian petugas menghubungi Inafis Polresta Jogja dan PMI Kota Jogja guna keperluan evakuasi jenazah. Saat ini jenazah sudah dibawa ke RS Bhayangkara untuk divisum.
Berdasarkan keterangan yang didapat dari saksi, Stanley sudah 5 hari tidak keluar rumah. Ada kemungkinan sakit menjadi penyabab kematian Stanley. Saat ditemukan, kepala jenazah terbungkus plastik dan di sekitarnya terdapat tabung oksigen.
"Dari keterangan saksi, sekitar 7 hari lalu ada salah satu saudara korban yang mengaku dari Jakarta datang untuk menjenguk korban," ujar Timbul, dikutip Suarabogor.id dari Harianjogja.com - merupakan jaringan - Suara.com, Jumat (13/2/2021).
Diketahui, Stanley Heryanto merupakan mahasiswa Program Studi Ilmu Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UGM.
Baca Juga: Kepala Mayat Mahasiswa UGM Terbungkus Plastik di Kos dan 4 Kabar SuaraJogja
Ia merupakan warga asal Kalideres, Jakarta Barat. Kepada Harianjogja.com, Direktur Kehamasiswaan UGM, Suharyadi membenarkan bahwa Stanley merupaka mahasiswa UGM. Pihak kampus sudah menjalin komunikasi dengan pihak keluarga.
"Kira-kira 10 menit lalu," ujarnya.
Berita Terkait
-
Kamar Sempit Bukan Alasan Mager: 5 Olahraga Ringan yang Bisa Dilakukan di Anak Kos
-
Tewasnya Bocah 8 Tahun di Penjaringan Jakut Misterius, Polisi Ungkap Fakta Ibu Kos dan TKP Lantai 3
-
Solusi Cerdas Lawan Kamar Tanpa Bikin Kantong Kering: 5 Rekomendasi AC Portable Murmer Tapi Dingin
-
Lebih Mahal dari UKT! Viral Mahasiswi UGM Didenda Perpus Rp 5 Juta, Kok Bisa?
-
5 Desain Kamar Kos Minimalis Estetik, Dijamin Bikin Betah!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita