SuaraBogor.id - Dewan juri telah memberikan penilaian kepada para kontestan di babak 30 Besar Bintang Suara yang digelar sejak minggu pertama hingga minggu ketiga Februari 2021 sudah selesai digelar.
Ada 6 kontestan yang lolos ke babak Battle Six Bintang Suara.
Penilaian telah dilakukan dewan juri yang digelar sejak tiga hari, usai show terakhir pada Kamis (18/2/2021), akhirnya memutuskan enam kontestan yang berhak masuk ke babak selanjutnya, yakni Battle Six.
Dewan juri yang terdiri Ririn Indriani, Ferry Noviandi dari perwakilan Suara.com. Kemudian Bambang Sugianto dan Restu Mahadhani dari label musik Proaktif, serta Riani Putri dari Radio Hot FM menilai beberapa parameter yang ada, yakni vokal suara, penampilan hingga attitude.
Menurut perwakilan dari Label ProAktif, Restu Mahardani penilaian cukup ketat mengingat kontestan menampilkan kualitasnya secara maksimal meski ajang pencarian bakat ini dilakukan secara virtual.
"Semuanya bagus-bagus dan menarik. Namun harus dipilih beberapa kontestan yang memang menonjol, baik secara olah vokal, penampilan dan juga attitude," ujarnya.
Sementara itu, Ferry Noviandi, yang juga Redaktur Musik Suara.com mengemukakan, kontestan yang terpilih tentunya memiliki hal yang mumpuni dari segi kualitas dan penampilan.
"Penilaian yang dilakukan telah melalui perdebatan panjang dengan melihat dari kualitas serta kemampuan kontestan selama Babak 30 Besar Bintang Suara.com," katanya.
Hasilnya, keenam nama yang lolos masuk Babak Battle Six Bintang Suara, yakni:
Baca Juga: Mantap! 6 Orang Lolos Babak Battle Six Bintang Suara
Mifthah Aulianti (Padang)
Sri Ayu Kurnia (Brebes)
Aurelya Ratamchia Dewanda (Kediri)
Jamal (Sukabumi)
Imelda Mega Rosita (Kota Kediri)
Fitri Indriyani (Tasikmalaya)
Keenam kontestan yang lolos di Babak Battle Six tersebut dipilih berdasarkan urutan penilaian yang diberikan dewan juri secara akumulatif.
Nantinya untuk penampilan pada babak selanjutnya, para kontestan di Battle Six akan mendapat tantangan baru yang lebih sulit dibanding sebelumnya dan tentunya akan sangat menarik untuk disaksikan.
Sebab, kontestan yang berhasil lolos akan diadu satu sama lainnya. Dalam mekanismenya, sama seperti babak 30 besar, kontestan akan dibagi menjadi tiga grup yang terdiri dari dua peserta.
Mereka nantinya akan menunjukan kemampuannya dalam tarik vokal serta penampilannya dan juga menyanyikan lagu yang sama. Pun pemilihan lagu ini akan diundi langsung secara virtual sesaat sebelum mereka unjuk kebolehan. Untuk diketahui, kontestan wajib menyanyikan lagu yang bernada cepat dan juga slow.
Tak hanya sampai situ, selayaknya juri di babak 30 besar Bintang Suara, kedua kontestan akan saling mengomentari penampilan lawannya sebelum mereka dikomentari dewan juri.
Berita Terkait
-
BOYS II PLANET Mulai Produksi, Simak Format Debut dan Tanggal Tayangnya
-
Top 4 Kontes Swara Bintang 2024 Berlangsung Sengit, Lidya Tereliminasi
-
Hadir Malam Ini, Simak Bocoran Duet dan Lagu yang Dinyanyikan Peserta Kontes Swara Bintang 2024
-
Babak Grand Final Kontes Ambyar Indonesia 2024 Digelar Malam Ini
-
Makin Sengit, Top 8 Kontes Ambyar Indonesia 2024 Bakal Bersaing Ketat Malam Ini
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita